Suara.com - Calon Gubernur (Cagub) Jakarta, nomor urut 3, Pramono Anung masih belum mau buka-bukaan terkait pertemuannya dengan mantan Gubernur Jakarta, Anies Baswedan. Pramono hanya memastikan jika Anies telah menyatakan dukungan di Pilkada Jakarta 2024.
Dukungan itu disampaikan kala Anies kompak bareng Pramono dan Cawagub Rano Karno berpose salam tiga jari.
“Ya, kan di foto kan keliatan. Tanya aja sama mas Anies, Mas Anies kan di foto begitu (pose 3 jari),” kata Pramono, di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (20/11/2024).
Meski demikian, dukungan Anies terhadap Pramono masih belum terang-terangan. Belum ada keterangan resmi dari Anies yang menyatakan dukungannya terhadap Pramono-Rano.
Namun, Pramono meminta masyarakat untuk bersabar lantaran, dalam waktu dekat ini bakal ada kejutan.
“Tinggal aja ditunggu satu hari atau dua hari ini,” ucap Pramono.
“Bukan hanya kejutan, tetapi sesuatu hal yang ditunggu oleh banyak orang,” imbuhnya.
Pertemuan Kedua dengan Anies
Hari ini, Pramono-Rano kembali menggelar pertemuan dengan Anies. Pertemuan itu berlangsung di kediaman Anies di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan. Momen pertemuannya dengan Anies juga diunggah oleh Pramono Anung lewat akun Instagram pribadinya, @pramonoanungw.
Baca Juga: Bawaslu Umumkan Hasil Investigasi Sore Ini, Prabowo Bakal Kena Sanksi Video Dukung Ahmad Luthfi?
“Alhamdulillah mengawali pagi dengan khidmat,” tulis Pramono, Rabu (20/11/2024).
Dalam unggahan Pramono, pertemuannya dengan Anies turut dihadiri sejumlah ulama.
“Saya dan Bang Doel mendapat kesempatan sarapan dan silaturahmi bersama dengan para ulama dan habib di kediaman Mas Anies,” ucapnya.
Sowan Pertama Kali
Pramono-Rano sebelumnya juga sempat sowan ke kediaman Anies Baswedan di Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Jumat (15/11/2024). Pramono memastikan pertemuan berlangsung dari hati ke hati. Hal itu bisa terlihat dari ketiga wajah anak bangsa ini yang saling tersenyum.
"Kalau dilihat kan wajahnya ngakak semua, kalau enggak menyenangkan pasti wajahnya cemberut," ucap Pramono.
Pramono enggan berspekulasi terkait Anies bakal ikut berkampanye. Pramono ogak memberikan jawaban sebelum hal itu terlaksana.
"Pokoknya nanti lihat saja yang dateng di kampanye tanggal 23, saya enggak mau menjawab sesuatu yang belum terjadi,” pungkas Pramono.