Suara.com - Beredar di media sosial potongan video Calon Gubernur (Cagub) Jakarta nomor urut satu, Ridwan Kamil (RK) menyaksikan pertandingan klub sepak bola Persija Jakarta. Dalam kesempatan itu, RK terlihat mengenakan jersey Persija dan ikut merayakan gol tim berjuluk Macan Kemayoran itu.
Dilihat Suara.com pada Jumat (8/11/2024) dalam video yang dibagikan akun X @mafiawasit, RK menyaksikan cuplikan ulang alias replay proses terjadinya gol. Eks Gubernur Jawa Barat itu nampak menyaksikan pertandingan ini di layar TV.
Dari video yang disorot dari belakang badannya, RK tampak bersemangat menyaksikan replay itu. Hal ini terlihat dari gesturnya yang menepuk tangan sambil berteriak ketika gol terjadi.
"Iya loh, yes, yeeaaahh," ujar RK dalam video itu sambil mengangkat tangannya ketika menyaksikan replay gol itu, dilihat Kamis (7/11/2024).
RK dalam video itu menggunakan jersey dengan lambang Persija warna oranye. Di bagian punggungnya juga terdapat nama Ridwan Kamil dengan nomor 10.
Atas viralnya video ini, sejumlah netizen memberi respons beragam. Namun, kebanyakan netizen justru mengolok-olok RK saat menyaksikan replay gol Persija.
"Minimal bukan yang pas replay juga," tulis akun @Id*** disertai emoji tertawa.
"Mana ada orang nonton replay ekspresinya gitu," timpal akun @Sa*******.
Di sisi lain, tak sedikit netizen yang merasa curiga dengan gaya RK yang seolah menjadi fans Persija, The JakMania. Bahkan, ada juga yang menyindir RK sedang pencitraan demi meraih simpatik warga Jakarta.
Baca Juga: Yakin Tom Lembong Akhirnya Dibebaskan, Rocky Gerung Blak-blakan Sindir Kejagung Cuma Cari Sensasi
"Sumpah wan, lu ga akan pernah bisa narik simpati The Jak ataupun warga Jakarta dengan cara kayak gini," ledek akun @yu**********.
"Hari hari pencitraan mulu," sindir akun @Di***********.
"Si tiba-tiba Persija gak tuh," celetuk akun @To****** sambil mengunggah RK menggunakan baju Persib Bandung.
"Politisi, demi jabatan," tambah akun @yu******"
Janji Dukung Persija jika Jadi Gubernur
Sebelumnya, RK sempat mengaku bakal mendukung m Persija Jakarta jika berhasil memenangkan Pilkada Jakarta 2024. Ia mengaku akan bersikap sesuai dengan penugasannya nanti.
RK pun menyamakan dirinya dengan pelatih Tim Nasional (Timnas) sepak bola Indonesia, Shin Tae-yong alias STY. Pelatih asal Korea Selatan itu totalitas membela Indonesia meski berasal dari luar negeri sesuai pekerjaannya.
"Saya orang sederhana. Saya kayak Shin Tae-yong, Pak. Kalau nanti sudah ditakdirkan, saya membela penugasan yang menjadi takdir saya," ujar RK di Jakarta Selatan, Kamis.
Ia mencontohkan, STY tetap membela Indonesia saat melawan Korea Selatan yang merupakan tanah kelahirannya. RK memastikan dirinya juga akan mendukung Persija nantinya jika melawan Persib.
"Waktu Shin Tae-yong melawan Korea Selatan kan, dia pembela Indonesia. Saya juga sama, kalau jadi Gubernur Jakarta, pastilah saya bela Persija dan Jakmania," ucapnya.
RK mengakui latar belakang dirinya yang merupakan mantan Gubernur Jawa Barat kerap dipermasalahkan oleh para pendukung Persija, Jakmania. Apalagi rivalitas antara klub sepak bola Persib Bandung bersama pendukungnya bobotoh sangat kental.
"Ini nggak bisa dihindari ya sepakbola dan politik menyatu, karena budayanya luar biasa. Kalau saya sederhana, saya tahu saya datang dari situasi Bobotoh dan Jakmania yang begitu (kuat rivalitasnya)," jelasnya.
Lebih lanjut, RK menyoroti soal Persija yang masih kerap bermain di daerah lain saat laga kandang seperti di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat. RK mengaku akan memperjuangkan Persija mendapatkan prioritas bermain di Jakarta International Stadium (JIS) nantinya.
"Jadi saya akan memastikan mengembalikan JIS jadi homebase plus saya perbaiki akses-aksesnya, karena masalahnya arsitektur banget Pak. Stadionnya dibangun tetapi sekelilingnya aksesnya tidak disiapkan," pungkasnya.