"Ke depannya harus ada solusi lebih baik lagi agar tidak menimbulkan polusi yang ada di Kabupaten Tangerang," ujarnya.
Kaesang mengaku, kehadirannya saat ini merupakan salah satu bentuk dukungan dirinya dalam mengkampanyekan calon bupati-wakil bupati nomor urut 3 untuk Pilkada Kabupaten Tangerang 2024.
"Iya, ini untuk mengkampanyekan pak Zulkarnain-Lerru," kata dia.
Pada agenda kunjungan ke Kabupaten Tangerang, Ketum Dewan Pimpinan Pusat Partai Solidaritas Indonesia (DPP PSI) ini selanjutnya melakukan ramah tamah dengan Abuya Abah Entoh di Pondok Pesantren Al - Istiqlaliyyah di Pasar Kemis.
Kemudian, pada pukul 14.30- 15.00 WIB, Kaesang akan meresmikan program bedah rumah di Desa Daru Jalan Sarwani, Kecamatan Jambe, Kabupaten Tangerang, Banten.