Sementara itu, 16,6 persen responden belum menentukan pilihan mereka.
Hasil sigi lainnya yang digelar pada bulan September menyebut bahwa Pasangan Ridwan Kamil-Suswono unggul secara elektoral. Contohnya adalah survei dari Katadata Insight Center (KIC) yang dilakukan pada 4-9 September 2024. Hasilnya, pasangan Ridwan Kamil-Suswono memimpin dengan elektabilitas tertinggi yaitu 48,4 persen.
Di posisi kedua, pasangan Pramono-Rano memperoleh 22,1 persen, sementara, pasangan independen Dharma-Kun hanya meraih 2,1 persen suara.
Selanjutnya, survei Charta Politika yang digelar pada 19-24 September 2024 menempatkan pasangan RIDO kembali memimpin dengan elektabilitas sebesar 48,3 persen. Pasangan Pram-Doel memperoleh 36,5 persen, sementara Dharma-Kun memperoleh 5,6 persen. Hanya 9,6 persen responden yang belum menentukan pilihan.
Hasil survei elektabilitas yang dirilis Indonesian Political Opinion (IPO) 21-27 September, menunjukkan pasangan Ridwan Kamil-Suswono berada di posisi teratas dengan dukungan sebesar 52,6 persen. Di posisi kedua, pasangan Pramono-Rano memperoleh 27,1 persen suara, sementara Dharma-Kun berada di posisi ketiga dengan 2,7 persen.
Khoilid juga menyoroti soal masih adanya belasan persen responden belum menentukan pilihan, serta bahwa hasil-hasil survei ini berada dalam konteks yang dinamis. Kholid menyadari bahwa pemilih Jakarta cerdas dan mempertimbangkan berbagai aspek dalam menentukan pilihan mereka.
“Oleh karena itu, fokus kami tetap pada penyampaian visi dan misi yang jelas, serta program-program konkret yang mampu menjawab kebutuhan masyarakat,” pungkasnya.