Suara.com - Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Nomor Urut 1 Suswono membeberkan perjalanannya terpilih mendampingi Ridwan Kamil dalam Pilkada Jakarta 2024. Kisah itu disampaikannya saat menerima dukungan dari ormas Bang Japar yang sebelumnya dikenal sebagai pendukung Anies Baswedan.
Kisah di balik layar itu diungkapkan Suswono, sejak kali pertama Partai Keadilan Sejahtera (PKS) tempat kendaraan politiknya mengusung Anies Baswedan menjadi Calon Gubernur DKI Jakarta.
"Jadi, saya tahu persis bagaimana proses mengusung sampai Pak Anies di last minute, ya, kita masih berharap Pak Anies jadi Gubernur DKI. Itu masih begitu,” ungkap Suswono, Sabtu (26/10/2024).
Suswono mengemukakan, saat itu Anies Baswedan diusung Partai NasDem. Sedangkan wakilnya kemudian PKS mengusung Sohibul Iman. Penggabungan akronim keduanya kemudian memunculkan 'AMAN'.
'AMAN' yang Nggak Aman
Namun, Suswono mengemukakan, jargon tersebut tidak kemudian membuat pengusungan pasangan itu benar-benar aman. Pasangan Anies-Sohibul akhirnya kandas, setelah NasDem membatalkan pengusungan Anies.
"Pakai nama AMAN ternyata nggak aman juga," katanya.
Kala itu, Suswono mengemukakan, aturan undang-undang masih menyebut jumlah minimal pasangan calon diusung oleh minimal 20 kursi di parlemen. Bila syarat tersebut dipenuhi, maka partai politik bisa mengusung pasangan calonnya sendiri.
PKS sendiri kemudian berusaha mencari alternatif salah satunya sempat mempertimbangkan berkoalisi dengan PDIP.
Baca Juga: Elektabilitas Berbeda Jauh, Begini Cara Kerja Survei Pilkada Jakarta yang Bisa Beda Hasil
Suswono menyebut, kemudian muncul permasalahan terkait penentuan siapa yang akan menjadi calon gubernur dan wakilnya.