Dikutip dari buku Paradigma Islam Wasathiyah Tu Sop Jeunieb karya Dr Teuku Zulkhairi, MA bahwa Tu Sop berdomisili di Jeunieb, tempat membimbing santrinya di Dayah Babussalam Al-Aziziyah Kecamatan Jeunieb, Kabupaten Bireuen.
Beliau juga pernah menjabat sebagai Ketua Himpunan Ulama Dayah Aceh (HUDA) periode 2018-2023, sebuah organisasi yang menaungi ulama-ulama pimpinan dayah Salafiyah di Aceh.
Tu Sop dilahirkan di Desa Blang Me Barat, Kecamatan Jeunieb, Bireuen pada tahun 1964 dari pasangan Tgk H Abdul Wahab bin Hasballah dan Hj Zainab binti Muhammad Shaleh.
Di buku itu disebut, Tgk H Abdul Wahab bin Hasballah juga merupakan salah satu ulama Aceh yang dikenal sebagai tokoh dayah yang banyak memberikan kontribusi bagi dunia pendidikan Bireuen.