Anies Gagal Maju Nyagub di Pilkada Jakarta, Pengamat Sebut Gegara Tengil dan Kepedean

Rabu, 28 Agustus 2024 | 18:07 WIB
Anies Gagal Maju Nyagub di Pilkada Jakarta, Pengamat Sebut Gegara Tengil dan Kepedean
Ilustrasi Anies Baswedan. (Suara.com/Iqbal Asaputro)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Kelas Anies sebagai politisi untuk banyak hal masih kurang baik, seperti cara berkomunikasi, menunjukkan etika berpolitik, untuk menyamakan pandangan, saling menegosiasikan kepentingan, Anies masih jauh dari kata handal," bebernya.

Efriza mengungkapkan, hal tersebut sangat kontradiktif dengan harapan banyak pendukungnya agar Anies bisa maju dalam Pilkada Jakarta.

"Anies elektabilitasnya tinggi tapi dicampakkan, mantan capres 2024 loh, tapi tak diperhitungkan, miris. Anies harus berkaca, intropeksi diri, dan kontemplasi," katanya.

Sebelumnya diberitakan, hasil survei Litbang Kompas pada pertengahan Juni lalu menempatkan Anies Baswedan berada di urutan pertama elektabilitas untuk Pemilihan Gubernur Jakarta 2024.

Anies mendapat prosentase suara 29,08 persen, kemudian di posisi selanjutnya ada nama Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok yang dipilih 20 persen responden.

Sedangkan Mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, yang diusung Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus, berada di urutan ketiga dengan 8.5 persen.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI