PKB Tak Kunjung Kasih Kepastian Dukung Anies Di Pilkada DKI, Ada Apa?

Senin, 22 Juli 2024 | 20:37 WIB
PKB Tak Kunjung Kasih Kepastian Dukung Anies Di Pilkada DKI, Ada Apa?
Anies Baswedan di DPP PKB, Jakarta Pusat, Minggu (21/7/2024). [Suara.com/Faqih]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) belum juga mengumumkan pilihan siapa yang bakal didukung di Pilkada DKI 2024. Anies Baswedan yang diketahui merupakan salah satu kandidat terkuat belum juga mendapat kepastian.

Wakil Bendahara Umum PKB, Bambang Susanto mengatakan, wacana mendukung Anies baru disampaikan pihak Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PKB DKI. Sejauh ini, Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin belum memutuskan akan mengusung Anies atau tidak.

"Kemarin munculnya wacananya dari DPW (PKB), ya kan? Dari dpw itu menjadi bagian dari usulan DPW. Sampai sekarang di dpp itu kalau dijadikan pembicaraan iya, dibicarakan tapi belum dibahas dalam forum resmi," ujar Bambang di Kantor DPP PKB, Senin (22/7/2024).

Bambang mengatakan, Anies sampai saat ini belum mendaftar Uji Kompetensi dan Kelayakan (UKK) untuk Pilkada DKI. Karena itu, PKB belum bisa mengundang eks Gubernur DKI itu untuk ikut UKK.

Baca Juga: Terungkap! NasDem Tak Ada Niat Duetkan Anies-Kaesang Di Jakarta

"Dan Pak Anies pun sampai sekarang memang belum dijadwalkan untuk UKK, belum ada jadwal UKK pak Anies," kata dia.

"Jadi kita harapkan segera bagaimana komunikasi yang instens mestinya kalau segera UKK ya segera UKK. Tapi sampai sekarang kita belum melakukan ukk dengan pak Anies," tambahnya.

Bambang pun menegaskan UKK adalah mekanisme partai yang harus dijalani sebelum meresmikan dukungan. Tanpa UKK, maka rekomendasi tak akan bisa keluar.

"Mekanisme tahapan prosesnya, DPP harus melalui UKK nanti harus melalui desk pilkada untuk penggodokan, Kemudian dia diputuskan, itu belum sampe ada di situ," tambah dia.

Baca Juga: Digelar Besok, Anies Malah Belum Terima Undangan Harlah PKB

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI