Suara.com - Penjabat Ketua Umum DPP Partai Bulan Bintang (PBB) Fahri Bachmid memastikan, jika Afriansyah Ferry Noor sudah tak lagi menjabat sebagai Sekretaris Jenderal partainya.
Hal itu merupakan langkah yang diambil dirinya secara langsung sebagai bentuk penyegaran di tubuh Partai Bulan Bintang.
"Memang saya selaku Penjabat Ketua Umum DPP PBB setelah Musyawarah Dewan Partai (MDP) PBB pada tanggal 18 Mei 2024 pada saat itu telah mengambil berbagai kebijakan serta langkah-langkah organisatoris untuk kepentingan penataan dan konsolidasi internal partai, termasuk melakukan "replacement" atau refreshment dan "arrangement" terhadap beberapa posisi jabatan tertentu di DPP PBB, termasuk posisi Sekjen," kata Fahri kepada Suara.com, Senin (17/6/2024).
Ia mengklaim langkah yang diambilnya tersebut sudah sesuai mekanisme AD/ART PBB yang berlaku.
Baca Juga: 27 Tahun Mengabdi, Afriansyah Noor Tiba-tiba Dipecat dari Sekjen PBB
"Reasoningnya adalah kewengan serta organization "needs"," ucapnya.
Ia mengatakan, pada prinsipnya penggantian posisi Sekjen PBB atau pengurus dalam struktur suatu organisasi adalah hal yang lumrah dan biasa saja, tidak ada hal yang luar biasa.
"Pertimbangan sesungguhnya sangat teknis saja, yaitu untuk kepentingan serta kebutuhan akselarasi konsolidasi internal partai dalam menghadapi beberapa agenda strategis nasional, termasuk pelaksanaan Pilkada langsung tahun 2024 ini, proses pergantian posisi pengurus serta Sekjen di intenal PBB sering terjadi dilakukan sebab itu merupakan kewenagan penuh dari Ketua umum atau Penjabat Ketua Umum DPP PBB sesuai sifat kepentingan dan kebutuhan organisasi," terang dia.
Adapun sosok pengganti Afriansyah sebagai Sekjen yakni Ketua DPW PBB Jawa Timur Mohammad Masduki.
"Untuk mengisi posisi jabatan Sekjen PBB maka selaku Pj Ketua Umum, telah saya tunjuk secara resmi Ketua DPW PBB Jawa Timur Ir. H. Mohammad Masduki,SH.,MH. sebagai Sekjen Partai Bulan Bintang," imbuhnya.
Baca Juga: Menteri PUPR Bawa Pesan dari Konferensi PBB: Akses Air Minum dan Sanitasi Aman Harus Dipenuhi