Suara.com - Ketua Umum Forum Betawi Rempug (FBR), Lutfi Hakim mendatangi kantor Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) DKI Jakarta, Jakarta Pusat pada Rabu (12/6/2024).
Kedatangan Lutfi adalah untuk mengembalikan formulir pendaftaran bakal Calon Gubernur (Cagub) Pilkada DKI Jakarta 2024.
Kedatangan Lutfi bersama timnya diterima langsung oleh Ketua Desk Pilkada DPW PSI DKI Jakarta, Justin Adrian. Dengan pengembalian formulir ini, Lutfi telah menyatakan keinginannya maju Pilkada lewat dukungan PSI.
Menurut Justin, Lutfi dan PSI memiliki kesamaan visi dan misi. Yakni transparansi, akuntabilitas, dan keberpihakan pada rakyat.
Baca Juga: Simbiosis Mutualisme Anies-PDIP Di Pilkada DKI
Justin mengungkapkan apresiasinya terhadap pengalaman dan kontribusi Lutfi Hakim sebagai Ketua Umum FBR apalagi terkait dengan semangat anti intoleransi dan juga pluralisme.
"Kami melihat pengalaman dan kontribusi Lutfi Hakim sebagai Ketua Umum FBR. Pengalamannya dalam memimpin organisasi besar dan mengelola berbagai kegiatan kemasyarakatan merupakan aset berharga yang bisa diterapkan untuk memajukan Jakarta," ujar Justin kepada wartawan di lokasi.
Dalam persiapan menuju Pilkada ini, Justin menyebut pihaknya berupaya mencari cara untuk berkolaborasi dengan para pemimpin yang berdedikasi untuk memperbaiki kualitas hidup warga Jakarta.
Justin menekankan pentingnya kolaborasi antara PSI dan FBR dalam upaya meningkatkan kesejahteraan warga Jakarta.
"Sebagai bagian dari strategi kami, PSI bertujuan untuk menjaring pemimpin yang memiliki karakteristik dan kemampuan seperti Presiden Joko Widodo, yang dikenal sebagai pemimpin yang merakyat, transparan, dan efektif dalam mengelola pemerintahan. Kami ingin mencari 'Jokowi baru' untuk Gubernur Jakarta," lanjut Justin.
Baca Juga: Santer RK Maju Pilkada DKI: "Di Jakarta Harus Kerja Keras, Realistis Di Pilgub Jabar"
Dalam kesempatan itu, Lutfi mengaku jika terpilih memiliki keinginan untuk memajukan Jakarta dari sektor penting, yakni peningkatan layanan publik, pendidikan, dan kesehatan.
"Visi saya untuk Jakarta adalah menciptakan kota yang aman, tertib, dan maju, dengan fokus pada peningkatan layanan publik, pendidikan, dan kesehatan," ujarnya.
"Saya percaya bahwa semangat kebersamaan dan kepemimpinan yang saya bawa dari FBR dapat diterapkan untuk mengelola kota ini dengan lebih efektif," kata dia.