Suara.com - Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai NasDem belum menentukan pilihan siapa yang bakal diusung di Pilkada DKI Jakarta 2024. Mereka menyatakan, ingin mengutamakan kader internal untuk diusung.
Hal ini disampaikan oleh Kepala Badan Pemenangan Pemilihan Umum (Bappilu) NasDem, Prananda Surya Paloh. Ia mengakui banyak pertimbangan yang harus dilakukan sebelum menentukan pilihan.
"Kalau DKI kan calon dan namanya khusus, butuh waktu dan pemikiran secara khusus. Tetapi saya rasa tentu kita utamakan kader," ujar Prananda di NasDem Tower, Selasa (28/5/2024).
Sejauh ini, ada sejumlah nama internal NasDem yang sudah muncul di tengah publik, yakni Bendahara Umum NasDem Ahmad Sahroni dan Ketua Fraksi NasDem DPRD DKI Wibi Andrino.
Baca Juga: Pernah Antar Foke jadi Gubernur Jakarta, Kelompok Relawan Ini Dukung Anies Maju Pilkada DKI 2024
"Tetapi saya belum bisa mengungkapkan siapa itu karena memang sangat dinamis dan masih dinamis. Tapi saya yakin dan percaya, nanti pasti akan ada yang terbaik dari yang terbaik," ujar dia.
Terkait nama Anies Baswedan, Prananda mengakui memang masih ada kemungkinan mengusungnya. Namun, seperti sikap awal, ia akan lebih dulu mengutamakan kader internal.
"Mungkin saja, ini kan sangat dinamis. Pak Anies, mungkin Pak Roni, mungkin Wibi sepupu saya Wibi Andrino," katanya.