"Tidak kalah penting, Anies menjadi sosok pemimpin yang plural di tengah heterogenitas Jakarta. Mengimplementasikan Bhinneka Tunggal Ika di Jakarta," terangnya.
Terkait Cawagub pasangan Anies, Budi menyerahkan sepenuhnya pada Anies dan pembahasan di tingkat parpol nanti. Namun, ia berharap sosok yang dipilih mampu menambah elektabilitas dan potensi kemenangan.
"Wagub ini bisa dari kader partai pengusung atau berasal dari non-partai yang disepakati bersama. Terpenting, harus bisa meningkatkan elektoral dan punya rekam jejak baik," pungkasnya.