Waketum Golkar Kaget Bobby Nasution Gabung Gerinda, Padahal...

Rabu, 22 Mei 2024 | 21:02 WIB
Waketum Golkar Kaget Bobby Nasution Gabung Gerinda, Padahal...
Bobby Nasution didampingi Ketua Gerindra Sumut Gus Irawan Pasaribu dan pengurus lainnya. [Ist]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar, Ahmad Doli Kurnia mengaku kaget ketika mendengar kabar Bobby Nasution memilih bergabung ke Partai Gerindra. Padahal sebelum Bobby santer dikabarkan akan bergabung ke Golkar.

"Sebetulnya, saya secara pribadi sebetulnya agak kaget kemarin pak Bobby kemudian masuk ke Gerindra," kata Doli di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (22/5/2024).

Pasalnya, kata dia, Golkar sendiri merupakan partai yang pertama kali mengusung Bobby ketika maju di Pilwalko Medan.

"Karena kan pertama kali yang mengusung Pak Bobby itu sebagai calon gubernur, bahkan dulu yang pertama kali mencalonkan pak Bobby jadi calon Wali Kota itu kan Golkar," ungkap dia.

Baca Juga: Hasto PDIP Senggol Bobby Nasution Gabung Gerindra: Ada yang Bergabung Karena Kepentingan Kekuasaan

Selain itu, kata dia, Bobby sudah banyak juga membantu Golkar dalam pemenangan di Pileg bahkan Pilpres 2024 kemarin.

"Kemudian kita mengundang Pak Bobby secara serius, kita kasih surat tugas. dan kemudian kenapa kita kemaren panggil lagi beliau, karena kami merasa bahwa surat tugas itu kan ditujukan untuk membantu agenda Partai Golkar dalam Pilpres dan Pileg, nah kami menilai kemarin pak Bobby banyak jg membantu agenda Pilpres dan Pilegnya Partai Golkar," bebernya.

Lebih lanjut, ia mengaku heran Bobby justru bergabung ke Gerindra. Ia pun akan mencari tahu mengapa Bobby lebih memilih Gerindra ketimbang Golkar.

"Nah saya gatau, lagi mau cari tahu sebabnya kenapa saya juga belum konfirmasi ke ketua umum apakah sudah ada pembicaraan antara ketua umum dengan ketua umum-ketua umum partai politik yang lain atau dengan pak Jokowi. Kan pak ketua umum sedang tidak di Indonesia, mungkin saya nunggu informasi terakhir dari pak ketua umum kenapa jadi masuk Gerindra," imbuhnya.

Baca Juga: Resmi Jadi Kader Gerindra, Bobby Nasution Disebut Bakal Segera Bertemu Prabowo

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI