Surya Paloh Sungkan Tanya Jatah Menteri Ke Prabowo, NasDem Dinilai Sadar Diri

Jum'at, 03 Mei 2024 | 13:39 WIB
Surya Paloh Sungkan Tanya Jatah Menteri Ke Prabowo, NasDem Dinilai Sadar Diri
Presiden Terpilih Periode 2024-2029, Prabowo Subianto (kiri) bersama dengan Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh (kanan) usai menggelar pertemuan di Kertanegara, Jakarta, Kamis (25/4/2024). [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Analis Politik yang juga Direktur Eksekutif Indonesia Political Opinion (IPO), Dedi Kurnia Syah memberikan pandangannya soal pernyataan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh yang mengaku sungkan bertanya ke Prabowo Subianto soal jatah kursi menteri dalam kabinet ke depan.

Dedi menilai jika pernyataan Surya Paloh itu merupakan sebuah kesadaran atas posisi NasDem yang baru saja bergabung dengan koalisi Prabowo-Gibran.

"Statemen itu kesadaran Surya Paloh atas posisinya, sekaligus ekspresi Nasdem jika mereka pada dasarnya tidak mendesak untuk ikut bersama pemerintah di periode depan," kata Dedi saat dihubungi, Jumat (3/5/2024).

Baca Juga: Seruan Surya Paloh ke Kader NasDem: Kita Dikasih Kesempatan Belajar di Luar Pemerintahan

Memang, kata dia, NasDem sendiri mempunyai posisi tawar yang baik karena porsi di parlemen yang bagus hasil kerja Pemilu 2024 kemarin.

Namun di sisi lain, dengan pernyataan Surya Paloh itu menggambarkan NasDem menyadari jika pengusungan Anies Baswedan kemarin di Pilpres menimbulkan gejolak.

"Nasdem menyadari jika pengusungan Anies menimbulkan banyak gejolak di koalisi pemerintahan Jokowi kemarin," katanya.

Baca Juga: Sungkan Tanya Jatah Menteri ke Prabowo, Surya Paloh Pasrah karena NasDem 'Anak Baru'?

Hal itu, bisa menjadi faktor NasDem tak mendapatkan posisi bagus dalam kabinet Prabowo-Gibran.

"Dan ini bisa saja menjadi faktor mengapa Nasdem tidak begitu yakin bisa mendapat posisi bagus di kabinet depan," ujarnya.

Sebelumnya, Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh mengaku sungkan untuk bertanya kepada Prabowo Subianto terkait jatah kursi menteri NasDem di kabinet.

"Ya kan ada perasaan sungkan-sungkan juga kan, hehe," ucap Surya Paloh kepada wartawan di Akademi Bela Negara NasDem, Jakarta Selatan, Kamis (2/5/2024).

Paloh mengakui bahwa Ia dan Prabowo sudah bersahabat sejak lama. Hingga kini, Paloh mengatakan belum ada pembahasan kursi menteri untuk NasDem saat bertemu Prabowo.

"Belum," ucap Paloh dengan singkat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI