Suara.com - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menggelar acara bertajuk 'taaruf politik' bersama sejumlah bakal calon kepala daerah untuk ajang Pilkada 2024.
Dalam acara tersebut, terpantau hadir eks Wali Kota Tangerang Selatan Airin Rachmy Diany, eks Bupati Kabupaten Tangerang Ahmed Zaki Iskandar, Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie hingga eks Wakil Bupati Indramayu Lucky Hakim.
Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar mengatakan para baka calon kepala daerah tersebut per hari ini sudah mulai mengikuti seleksi.
"Mereka mulai hari ini mengikuti berbagai proses seleksi," kata pria yang kerap dipanggil Cak Imin di Hotel Grand Sahid, Jakarta Pusat, Kamis (2/5/2024).
Baca Juga: PKB Klaim Kantongi Golden Ticket Demi Lawan Khofifah di Pilgub Jatim 2024
Cak Imin mengatakan Airin mendaftar sebagai bakal calon gubernur dari PKB untuk Pilgub Banten.
Sementara Zaki mendaftar sebagai bakal calon untuk DKI Jakarta. Selain Zaki, Cak Imin menyebut ada Wakil Ketua Umum PKB Ida Fauziyah juga dijagokan sebagai bakal calon Gubernur Jakarta.
Lebih lanjut, Cak Imin menyebut PKB sudah mempersiapkan nama untuk Pilgub Jabar 2024 yakni Wasekjen PKB Syaiful Huda dan Ketua Fraksi PKB Cucun Ahmad Syamsurijal.
"Jawa Barat ini masih bisik-bisik. Dari internal ada Pak Huda sama Pak Cucun," ujar Cak Imin.
Khusus Airin dan Zaki, karena keduanya adalah kader Partai Golkar, Cak Imin mengatakan Airin dan Zaki sudah meminta izin dari Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto.
Baca Juga: PKB Dorong Gus Yusuf Maju Pilgub Jateng 2024: Tinggal Cari Siapa Wakilnya
"Belum. Ini proses dari bawah. Nanti pada akhirnya, tapi rata-rata mereka sudah pamit kepada para ketua umumnya," jelas Cak Imin.