Gerindra Bakal Usung Ananda Omesh Maju Pilbup Sukabumi? Begini Kata Ketua DPC

Chandra Iswinarno Suara.Com
Rabu, 01 Mei 2024 | 04:05 WIB
Gerindra Bakal Usung Ananda Omesh Maju Pilbup Sukabumi? Begini Kata Ketua DPC
Ananda Omesh. [Suara.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pilkada Kabupaten Sukabumi pada tahun 2024 ini dikabarkan bakal diramaikan dengan nama selebritas tanah air, Ananda Omesh. Artis kelahiran Sukabumi itu disebut-sebut masuk dalam bursa Pemilihan Bupati (Pilbup) Sukabumi.

Meski begitu, Ketua Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kabupaten Sukabumi, Yudha Sukmagara belum memastikan nama Ananda Omesh masuk dalam bursa pilbup.

Menurutnya, kekinian, Gerindra masih mencari figur yang tepat untuk dicalonkan dalam Pilbup Sukabumi di November mendatang.

"Memang sudah ramai bahwa Omesh akan maju pada Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024, tetapi kami belum bisa memastikan karena hingga kini partai masih mencari figur yang tepat untuk memimpin daerah ini lima tahun ke depan apakah itu berasal dari internal ataupun eksternal partai," katanya, Selasa (30/4/2024).

Baca Juga: Klaim Temukan Pelanggaran Ini, Partai Gerindra Minta Pileg 2024 di Maluku Utara Diulang

Meski nama Omesh dikenal Warga Kabupaten Sukabumi, Yudha mengemukakan, bekal tersebut belum cukup untuk menjadi kepala daerah baik itu bupati ataupun wakil bupati.

Yudha menyatakan masih perlu diuji terlebih dahulu, karena elektabilitas setiap bakal calon tidak hanya dilihat dari sisi ketenarannya, tetapi harus melihat visi dan misi membangun Kabupaten Sukabumi lima tahun ke depan.

Gerindra sendiri sampai saat ini belum melakukan penjaringan untuk mencari bakal calon Bupati Sukabumi.

"Insya Allah kami akan memilih yang paling terbaik dari yang terbaik dan mempunyai kans untuk menang. Tentunya yang mencintai Kabupaten Sukabumi dan mempunyai keinginan untuk membangun serta memajukan daerah ini," tambahnya.

Tidak Mau Sembarang

Baca Juga: Caleg Gerindra Nekat Ajukan Sengketa Pemilu Tanpa Kuasa Hukum: Saya Tak Sanggup Bayar Saksi Dan Pengacara

Lebih jauh, ia mengatakan tantangan pada Pilkada 2024 ini cukup besar. Sebab itu, ia mengatakan tidak mau sembarang memberikan rekomendasi mengusung bakal Calon Bupati ataupun Wakil Bupati Sukabumi.

Untuk saat ini, Yudha menambahkan masih fokus berkomunikasi dengan beberapa partai seperti Partai Golkar dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) untuk menjajaki kerja sama, khususnya koalisi.

Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Sukabumi Yudha Sukmagara. [ANTARA/Aditya Rohman]
Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Sukabumi Yudha Sukmagara. [ANTARA/Aditya Rohman]

Sebelumnya berdasarkan hasil survei yang dilakukan Lembaga Kajian dan Penelitian Skala Institute terkait popularitas dan elektabilitas bakal calon Bupati Sukabumi untuk Pilkada 2024 yang akan datang, nama Ananda Omesh berada di tiga tokoh teratas.

Melansir Sukabumi Update-jaringan Suara.com, Direktur Eksekutif Skala Institute Wahyu Ginanjar mengatakan, berdasarkan hasil survei tersebut menempatkan popularitas tiga nama tokoh yang bersaing ketat. 

Nama-nama tersebut, yakni Wakil Bupati Sukabumi Iyos Somantri di urutan paling atas dengan 90,23 persen, urutan kedua Ananda Rusdiana Omesh dengan 90,11 persen, dan Asep Japar 87,50 persen.

Begitu pun dalam elektabilitas, ketiga nama itu juga tidak terpaut jauh, Iyos Somantri tertinggi dengan 10,52 persen, disusul Asep Japar 7,45 persen, dan Ananda Rusdiana Omesh 4,05 persen.

Survei dilakukan pada tanggal 27 Februari sampai 10 Maret 2024 melalui wawancara tatap muka langsung dengan menggunakan kusioner terstruktur. Jumlah sampel sebanyak 400 responden yang tersebar di 47 kecamatan di Kabupaten Sukabumi.

Metodologi yang digunakan yaitu Multisage Random Sampling dengan Margin of Error 4,9 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI