Satset Sowan ke Maruf Amin usai Temui Warga Rusun Muara Baru, Gibran Minta Wejangan?

Rabu, 24 April 2024 | 15:40 WIB
Satset Sowan ke Maruf Amin usai Temui Warga Rusun Muara Baru, Gibran Minta Wejangan?
Satset Sowan ke Maruf Amin usai Temui Warga Rusun Muara Baru, Gibran Minta Wejangan? (Suara.com/Gibran)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wakil Presiden terpilih periode 2024-2029, Gibran Rakabuming Raka langsung bertolak ke rumah Wakil Presiden Indonesia, Ma'ruf Amin. Sowan itu dilakukan Gibran usai berkunjung ke rumah susun (Rumah) Muara Baru, Penjaringan, Jakarta Utara.

Kedatangan Gibran sendiri di Rusun Muara Baru hanya sekitar 45 menit. Saat kunjungannya, seperti biasa, Gibran membagikan susu bagi anak-anak yang berada di lokasi.

Baca Juga:

Usai Bagi-bagi Susu di Rusun Muara Baru, Gibran Bakal Temui Maruf Amin Sore Ini

Baca Juga: Disambut Karpet Merah usai jadi Presiden Terpilih, Prabowo Peluk Mesra Cak Imin di Markas PKB

“Ya Alhamdulillah, saya dapat waktu untuk sowan, silaturahmi dengan bapak Wapres (Ma'ruf Amin),” kata Gibran, di Penjaringan, Jakut, Rabu (24/4/2024).

Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka di Rusun Muara Baru, Penjaringan, Jakarta Utara, Rabu (24/4/2024) (ANTARA/Walda Marison)
Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka di Rusun Muara Baru, Penjaringan, Jakarta Utara, Rabu (24/4/2024) (ANTARA/Walda Marison)

Gibran mengaku dirinya sengaja datang ke Rusun Muara Baru lantaran ingin melihat langsung kondisi masyarakat di rusun. Terlebih putra sulung Presiden Jokowi itu mendengar jika warga Muara Baru mengalami banyak masalah.

“Kita setelah selesai acara dari kpu kita langsung ke sini meninjau keadaan Rusun yang ada di sini. Kami memang mendengar warga sini banyak sekali keluhan-keluhan terkait pemukiman yang ada di sini,” ucap Gibran.

Baca Juga:

Dipamerkan Usai Putusan MK, Harga Satu Cincin Hotman Paris Setara Total Kekayaan Anies Baswedan

Baca Juga: Sindiran Prabowo: Kalau Gak Kuat Dikritik, Jangan Jadi Pemimpin, Di Rumah Saja Nonton TV

Sindiran Prabowo: Kalau Gak Kuat Dikritik, Jangan Jadi Pemimpin, Di Rumah Saja Nonton TV

“Kita pengen lihat situasinya langsung, sekalian bagi susu untuk masyarakat itu aja,” tambahnya.

Kunjungan Gibran menemui warga juga menjawab jika dirinya bertemu dengan warga bukan hanya saat masa kampanye. Namun saat sudah terpilih pun ia bakal rajin menyambangi warga.

“Jadi apa bukan saat kampanye saja, tapi setelah sudah jadi juga tetap menyambangi warga-warga seperti ini,” tandasnya.

Resmi Presiden dan Wapres  Terpilih

Sebelumnya, KPU RI resmi mengumumkan Prabowo-Gibran sebagai presiden dan wakil presiden terpilih periode 2024-2029. Penetapan dilakukan di Kantor KPU RI, Jakarta Pusat, pagi tadi.

Pada rapat pleno tersebut, Ketua Umum KPU RI Hasyim Asyari membacakan isi berita acara nomor 252/PL.01.9-BA/05/2024 yang menyangkut penetapan presiden dan wapres terpilih.

"Pasangan capres dan wapres nomor urut 2, Bapak Hj Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai pasangan capres-cawapres terpilih periode tahun 2024-2029 dalam Pemilu Tahun 2024 dengan perolehan suara sebanyak 96.214.691 suara atau 58,59 persen," kata Hasyim.

Sejumlah elite partai politik pendukung Prabowo-Gibran lantas bertepuk tangan atas penetapan tersebut.

Setelah itu, Hasyim mempersilakan jajaran Komisioner KPU RI untuk menandatangani berita acara.

Dalam proses penetapan tersebut, ada capres-cawapres nomor urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar yang menyaksikan langsung Prabowo-Gibran ditetapkan sebagai presiden dan wapres terpilih periode 2024-2029.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI