Kaesang Bantah Kabar Istrinya Maju Pilbup Sleman: Erina Nggak Nyalon

Senin, 15 April 2024 | 22:24 WIB
Kaesang Bantah Kabar Istrinya Maju Pilbup Sleman: Erina Nggak Nyalon
Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep. [Suara.com/Novian]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep membantah kabar istrinya, Erina Gudono akan maju dalam kontestasi Pilkada menjadi bakal Calon Bupati Sleman.

Ia sekaligus membantah kabar pencalonan Erina itu berasal dari dirinya.

"Bukan. Erina enggak nyalon, nggak," kata Kaesang usai hadir di halal bihalal di DPP Partai Golkar, Jakarta Barat, Senin (15/4/2024).

Ia menegaskan bahwa istrinya tidak pernah ada niatan untuk maju Pilkada Sleman.

Baca Juga: Disebut Tengah Hamil, Erina Gudono Lebaran Bareng Kaesang di Jakarta Tak Mudik ke Yogya

"Bukan nggak jadi, emang nggak," kata Kaesang.

Menurutnya, kabar pencalonan istrinya tersebut digaungkan oleh pihak luar. Berdasarkan hal itu, Kaesang meminta hal-hal terkait ditanyakan kepada pihak yang menghembuskam kabar.

"Ya nggak tahu, jangan tanya saya, tanya yang pihak luar menggaungkan itu," kata Kaesang.

Sebelumnya diberitakan, Erina Gudono disebut-sebut masuk dalam radar bursa bakal calon kepala daerah.

Nama mantu Presiden Joko Widodo itu masuk dalam radar DPC Partai Gerindra Sleman, selain sejumlah nama kader potensial lainnya.

Baca Juga: Erina Gudono Tenteng Tas Hermes, Omongan Jokowi Soal Pamer Kekayaan Viral Lagi

Sebelumnya, kakak Kaesang Pangarep enggan mengomentari kabar adik iparnya yang masuk dalam bursa Cabup Sleman. Gibran menyebut bahwa perkara Erina seharusnya tak ditanyakan padanya.

"Loh tanya Gerindra loh saya enggak tahu, tanya Kaesang ya," ujar Gibran Rakabumung Raka seperti dikutip dari kanal YouTube Berita Surakarta.

Gibran menyebut soal Erina, perlu ditanyakan langsung pada Gerindra. Gibran sendiri tak mau ikut campur meski Erina merupakan adik iparnya sendiri.

"Tanya Gerindra, tanya warga Sleman, saya enggak berhak untuk ikut campur," tandasnya.

Karier Erina Gudono

Dilihat dari profil Linkedin pribadinya, Erina Gudono memiliki sejumlah pengalaman kerja di kantor-kantor ternama, seperti Tokopedia, XL, hingga BCA.

Pada tahun 2021, Erina pernah menjadi Asia Analyst di J.P Morgan sejak Agustus 2021. Sayangnya mantan finalis Puteri Indonesia itu resign sebelum menikah dengan Kaesang di akhir 2022 lalu.

Menjadi pekerja di perusahaan multi-nasional ternama, Erina mengantongi gaji besar. Pasalnya sempat beredar kabar kalau gaji analis tahun pertama di J.P. Morgan mendapatkan 100.000 dollar AS atau sekitar Rp 1,5 miliar per tahun.

Jika dikalkulasikan maka gaji Erina Gudono per bulan ditaksir mencapai Rp125 juta per bulan. Gaji tersebut masih perkiraan pasalnya tak disebutkan secara rinci.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI