Suara.com - Tiket untuk maju di Pemilihan Kepala Daerah Jawa Barat (Pilkada Jabar) dipastikan sudah didapat Ridwan Kamil dari Golkar dan Gerindra.
Ketua Umum (Ketum) Partai Golkar Airlangga Hartarto menyatakan Ridwan Kamil sudah mendapat tiket dari Golkar dan Gerindra.
"Jawa Barat itu, untuk Ridwan Kamil sudah diberikan baik Golkar maupun Gerindra," katanya seperti dikutip Antara.
Pernyataan tersebut menegaskan asumsi dua daerah, DKI Jakarta dan Jawa Barat, yang sebelumnya berpotensi untuk mengusung Ridwan Kamil pada kontestasi kepala daerah di tahun 2024.
Baca Juga: Antara Jakarta dan Jabar, Ridwan Kamil Disarankan Maju di Pilkada Provinsi Ini
Sebelumnya diberitakan, Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar menugaskan Ridwan Kamil (RK) untuk maju di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jakarta dan Jawa Barat (Jabar).
Namun hingga saat ini, Ridwan Kamil masih menjadi calon tunggal untuk diusung Pilkada Jabar dari Parai Golkar. Sementara, RK bersama Ahmad Zaki Iskandar dan Erwin Aksa disebut-sebut bakal 'berkompetisi' mendapat tiket untuk Pilkada Jakarta.
"Kang Emil sudah datang Jakarta, tapi tentu kita evaluasi juga Jawa Barat," ujar Airlangga.
Lebih lanjut, Airlangga mengatakan berdasarkan hasil survei terakhir Pilkada Jabar, tingkat keterpilihannya di atas 50 persen.
Sementara itu, Ridwan Kamil menanggapi rencana maju pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jakarta pada November 2024.
Baca Juga: Didukung Gerindra, Golkar Masih Galau Mau Usung Ridwan Kamil di Pilkada DKI atau Jabar?
Ia mengemukakan sampai saat ini belum ada keputusan yang diumumkan.
"Iya itu belum diputuskan, nanti aja di waktu yang baik. Kan masih lama waktu pendaftaran Agustus," katanya. (Antara)