Bubarkan Diri Usai Antar Prabowo-Gibran Menang Pilpres 2024, TKN Golf Bentuk Rumah Besar Partisipasi Indonesia Maju

Rabu, 03 April 2024 | 07:40 WIB
Bubarkan Diri Usai Antar Prabowo-Gibran Menang Pilpres 2024, TKN Golf Bentuk Rumah Besar Partisipasi Indonesia Maju
TKN Golf secara resmi membubarkan diri. (Dok. Ist)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tim Kampanye Nasional Bidang Relawan (TKN Golf) secara resmi membubarkan diri, usai berhasil mengantarkan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka mendulang suara terbanyak dalam Pilpres 2024.

Komandan TKN Golf Haris Rusli Moti mengatakan, meski telah membubarkan diri, namun para relawan yang tersebar di seluruh daerah akan membentuk Rumah Besar Partisipasi Indonesia Maju.

“Seperti pesan Pak Prabowo, kampanye sudah berakhir, tapi jaringan ini harus dilanjutkan,” kata Moti dalam keterangan tertulisnya, yang diterima Suara.com, Selasa (2/4/2024).

Moti mengatakan, dengan membentuk Rumah Besar Partisipasi Indonesia Maju, diharapkan akan menjadi wadah diskusi dan upaya mengawal program yang diusung oleh Prabowo-Gibran.

Baca Juga: Prabowo Terpukau Lihat Program Makan Siang Di China: Sangat Sehat

"Sekber juga akan dialihfungsikan oleh para relawan untuk melancarkan dan ngawal program Prabowo-Gibran" terangnya.

Sementara itu, Wakil Komandan TKN Golf yang juga koordinator TIM 8 Relawan Jokowi bergerak bersama Prabowo (RJBBP) Wignyo Prasetyo mengatakan, komunikasi dan jaringan yang telah dibangun relawan ini tetap harus dipertahankan.

"Tentu saja harus berubah fungsi kalau sebelumnya kita kampanye memenangkan Capres dan Cawapres Prabowo-Gibran, ke depannya kita harus mengawal dan terlibat langsung dalam visi dan misi program kerja Prabowo-Gibran," jelasnya.

Wignyo mengaku, banyak program Prabowo-Gibran yang harus dikawal, diantaranya makan siang gratis, food estate, dan perumahan untuk kaum milenial dan masih banyak yang lain.

"Semua program harus kita kawal, demi melancarkan program Prabowo-Gibran," tandas Wignyo.

Baca Juga: Desa Cileuksa Jadi Sorotan Sidang Sengketa Pilpres, Sosok Ini Punya Pengaruh Besar

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI