Ditanya Maju Pilgub DKI Atau Tidak, Heru Budi Cengar-cengir: Hari Esok Penuh Misteri

"Jadi hari esok itu penuh dengan misteri. Saya mau nanya, besok itu mau buka pakai apa?" ujar Heru Budi Hartono
Suara.com - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono tak mau memastikan dirinya akan mau atau tidak dalam Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada DKI Jakarta 2024. Ia mengaku belum terpikir untuk ikut kontestasi politik tersebut.
Pertanyaan ini dilontarkan awak media kepada Heru Budi Hartono saat mengunjungi ruang wartawan alias pers room Balai Kota DKI Jakarta. Sambil berkelakar, Heru menyebut setiap orang saja belum tentu mengetahui apa yang akan terjadi hari esok.
"Jadi hari esok itu penuh dengan misteri. Saya mau nanya, besok itu mau buka pakai apa?" ujar Heru Kamis (28/3/2024).
Ditanya lebih lanjut apabila ada yang mengusung, Heru masih tak mau memberi kepastian. Kembali menyampaikan guyon, ia mengaku sedang fokus untuk menjalani agenda Pj Gubernur selanjutnya, yakni kunjungan ke Kamal Muara.
Baca Juga: Jatuh Bangun Nasib Ridwan Kamil: Gagal di Jakarta, Kini Terseret Isu Korupsi dan Perselingkuhan
"Saya belum kepikiran ke situ. Hari ini kepikiran ke Kamal ini jam 15.00 WIB acara bapak Presiden," ucap Heru sambil tertawa.
Ia pun berharap nantinya Pilkada DKI 2024 bisa berjalan dengan lancar dan aman.
"Semoga lancar. Pencoblosan juga aman. Pilkada mudah-mudahan semoga lancar," pungkasnya.
Sebelumnya, Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Solidaritas Indonesia (PSI), William Aditya Sarana mengaku ingin mencari sosok Joko Widodo (Jokowi) baru untuk memimpin Jakarta. Ia menganggap salah satu kandidat yang cocok adalah Penjabat Gubernur DKI Heru Budi Hartono.
William mengatakan, Heru mampu melanjutkan warisan dari kebijakan
Jokowi saat masih menjabat Gubernur DKI 2012-2014 lalu. Misalnya, dengan mengebut progres normalisasi sungai yang sempat mandek.
Baca Juga: Tim RIDO Laporkan KPU ke DKPP dan Minta Pemungutan Suara Ulang, Anies: No Comment!
“Pertama kali beliau melanjutkan normalisasi yang selama bertahun-tahun sebenarnya mandek di zaman Pak Anies (Gubernur DKI 2017-2022),” ujar William kepada wartawan, Rabu (27/3/2024).