Jelang Penetapan Pemenang Pilpres 2024, AHY: Pemimpin Indonesia 5 Tahun ke Depan InsyaAllah Prabowo Subianto

Rabu, 20 Maret 2024 | 20:39 WIB
Jelang Penetapan Pemenang Pilpres 2024, AHY: Pemimpin Indonesia 5 Tahun ke Depan InsyaAllah Prabowo Subianto
Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). [Suara.com/Yasir]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyambangi kediaman capres nomor urut 2 Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara IV, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (20/3/2024) malam.

AHY mengaku memyambangi kediaman Prabowo bersama pimpinan partai politik Koalisi Indonesia Maju (KIM) pengusung Prabowo-Gibran untuk sama-sama menyaksikan hasil penetapan pemenang Pilpres 2024 oleh KPU RI malam ini.

"Kita semua ingin menyambut dengan sukacita insyaAllah sesaat lagi kita akan mengetahui presiden pilihan rakyat berdasarkan versi KPU," kata AHY.

Menteri ATR/BPN tersebut juga meyakini Prabowo akan segera ditetapkan sebagai presiden terpilih oleh KPU RI. Hasil tersebut menurutnya sejalan dengan penghitungan cepat atau quick count yang sebelumnya telah dirilis oleh sejumlah lembaga survei.

Baca Juga: Cuma Masuk 30 Menit di Kertanegara, Ketum PAN dan Golkar Tiba-tiba Tinggalkan Prabowo, Ada Apa?

"Artinya malam hari ini kita sudah benar-benar memastikan pemimpin Indonesia 5 tahun ke depan insyaAllah Pak Prabowo Subianto," ujarnya.

Sebelumnya KPU RI telah selesai melaksanakan rekapitulasi suara Pilpres 2024 di 38 provinsi. Hasilnya Prabowo-Gibran unggul di 36 provinsi dengan total suara sebanyak 96.303.691.

Sedangkan Anies-Muhaimin unggul di dua provinsi dengan total suara sebanyak 40.971.726 suara.

Semenatara Ganjar-Mahfud yang tidak sama sekali memang di provinsi manapun hanya memperoleh total suara sebesar 27.041.508.

KPU RI dijadwalkan akan menetapkan pemenang Pilpres 2024 seusai istirahat buka puasa.

Baca Juga: Apapun Hasil Pilpres 2024, Kubu Ganjar-Mahfud Nyatakan Siap Gugat ke MK

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI