Prabowo Gelar Bukber Lanjut Pantau Rekapitulasi KPU di Kertanegara, Siapa Saja yang Hadir?

Rabu, 20 Maret 2024 | 18:34 WIB
Prabowo Gelar Bukber Lanjut Pantau Rekapitulasi KPU di Kertanegara, Siapa Saja yang Hadir?
Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep di kediaman capres nomor urut 2, Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara Nomor IV, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (20/3/2024). (Suara.com/Novian)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Capres nomor urut 2 Prabowo Subianto menggelar buka puasa bersama di kediamannya di Kertanagara, Jakarta Selatan, Rabu (20/3/2024). Sekjen Gerindra Ahmad Muzani menyampaikan buka puasa bersama itu dihadiri ketua umum partai koalisi dan jajaran tim kampanye nasional (TKN).

"Iya insyaAllah bersama pimpinan partai koalisi dan tokoh-tokoh yang selama ini mendampingi beliau," kata Muzani di kediaman Prabowo.

Baca Juga:

Caleg PDIP Mulai Cemas Meski Lolos Pileg 2024, Terancam Tak Dilantik Jika Raih Suara Lebih Besar dari Ganjar-Mahfud

Baca Juga: Prabowo-Gibran Makin Unjuk Keunggulan dengan Raih Suara Terbanyak di Provinsi Papua Pegunungan

KPU Hari Ini Umumkan Pemenang Pemilu 2024, Ganjar-Mahfud Sudah Janjian Bertemu Sore di Teuku Umar

PDIP Sebut Ada KPPS Diminta Ubah Suara di Palu, KPU Buka Formulir C Hasil TPS 08

Selain buka puasa bersama, acara kumpul-kumpul di kediaman Prabowo sekaligus dalam rangka menunggu pengumuman penetapan suara hasil rekapitulasi oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Muzani berujar, nantinya Prabowo memantau langsung rekapitulasi dari kediamannya.

"Ya, persiapan hari ini kami menunggu keputusan pengumuman dari Komisi Pemilihan Umum yang merupakan lembaga yang paling berwenang untuk menetapkan dan mengumumkan hasil Pilpres 2024," kata Muzani.

Baca Juga: Prabowo Jenguk Bendum PDIP Jadi Sorotan, Deddy Sitorus Bicara Hubungan Baik Kecuali dengan Jokowi

"Kami sedang berkomunikasi jam berapa di KPU sudah siap dan Pak Prabowo akan menunggu dan memantau dari tempat ini," sambungnya.

Calon presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto tiba di kediamannya di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Rabu (20/3/2024). (Suara.com/Novian)
Calon presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto tiba di kediamannya di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Rabu (20/3/2024). (Suara.com/Novian)

Sementara itu, ditanya apakah Gibran Rakabuming Raka bakal hadir, Muzani belum memastikan.

"Ini acaranya buka puasa bersama dilanjutkan dengan ramah tamah dan seterusnya," kata Muzani.

Diketahui, sejumlah tokoh sudah hadir di Kertanegara, antara lain Sekjen Partai Golkar Lodewick F. Paulus, Budi Arie Setiadi, Sekjen PAN Eddy Soeparno dan Waketum PAN Yandri Susanto, Sekjen PBB Afriansyah Noor, Ketua TKN Rosan Roeslani, dan Sekretaris TKN Nusron Wahid.

Belakangan hadir Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep dan jajaran PSI lainnya, di antaranya Grace Natalie, Raja Juli Antoni, Isyana Bagoes Oka. Kaesang tampak mengenakan gamis hitam dengan kopiah.

Adapun Prabowo Subianto tiba di kediaman pukul 17.58 WIB. Kehadiran Prabowo yang menggunakan Alphard putih berpelat Kementerian Pertahanan 1-00 disambut sejumlah relawan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI