Selain itu, Anies juga angkat bicara terkait usulan hak angket kecurangan Pemilu 2024. Dia menyebut usulan itu masih dalam proses oleh partai-partai politik.
"Kalau angket kan sudah mau bergerak ya. Tapi itu adalah proses yang bisa dilakukan di dewan oleh partai politik yang kita hormati," jelas dia.
Sebagai informasi, AMIN hanya menang di 2 provinsi dari total 36 provinsi yang telah direkapitulasi secara nasional oleh KPU. 2 provinsi itu yakni Aceh dan Sumatera Barat, sedangkan 34 provinsi sisanya disapu bersih oleh Prabowo-Gibran.
Hingga saat ini tersisa dua provinsi yang belum dilakukan rekapitulasi yakni Provinsi Papua dan Papua Pegunugungan.
Pada Rabu 20 Maret hari ini adalah tenggat waktu KPU untuk mengumumkan hasil rekapitulasi suara dalam Pemilu 2024.