"Nah, dalam hal ini, orang masih melihat Pak Jokowi ini dalam satu posisi, apa? presiden yang baik, padahal mulai kasus paman bergerak, dia sudah mulai perannya bukan sebagai presiden, tapi bagaimana memenangkan anak emasnya, dia jadi bapaknya Gibran, tapi kita masih lihat sebagai Presiden," ujarnya.
Koentjoro pun heran dan melempar pertanyaan kepada para pejabat yang kini mendukung Jokowi.
"Makanya sekarang saya bertanya pada para pemimpin, para pejabat itu, yang mereka bela itu Jokowi sebagai presiden atau sebagai bapaknya Gibran?," pungkasnya.