Uya Kuya Hingga Masinton Datangi Tempat PSU di Kuala Lumpur, Ngapain?

Minggu, 10 Maret 2024 | 20:34 WIB
Uya Kuya Hingga Masinton Datangi Tempat PSU di Kuala Lumpur, Ngapain?
Selebriti sekaligus Caleg PAN Uya Kuya. [Suara.com/Tiara Rosana]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sejumlah calon anggota legislatif mendatangi tempat Pemungutan Suara Ulang (PSU) di Kuala Lumpur, Malaysia, pada Minggu (10/3/2024). Beberapa di antaranya seperti selebriti sekaligus Caleg PAN Uya Kuya, Caleg PDIP Masinton Pasaribu, dan Caleg PPP Achmad Baidowie.

Kabar ini disampaikan oleh Staf Migrant Care, Santosa yang berada di lokasi memantau jalannya PSU bersama Perkumpulan untuk Pemilu dan Demokrasi (Perludem).

Santosa menjelaskan, Caleg seperti Uya Kuya tidak secara gamblang berkampanye atau mengajak para pemilih memilih dirinya. Ia hanya berkeliaran di sekitar lokasi pencoblosan, World Trade Center (WTC).

"Jadi kalau ada orang lihat dia otomatis ngajak foto akan dia layani tapi beda dengan yang kemarin. Kalau kemarin itu kan memang frontal banget dia mondar-mandir di depan pintu masuk utama, kalau ini enggak, dia lebih soft," ujar Santosa kepada wartawan, Minggu (10/3/2024).

Baca Juga: 10 Caleg di Dapil Jabar II Akan Melenggang ke Senayan, Ada Eks Gubernur Aher Hingga Pelawak Denny Cagur

"Masinton juga datang. Barusan aku dapat kabar Masinton ke lokasi, di lokasi," tambahnya.

Bahkan, Masinton sempat menyebar Alat Peraga Kampanye (APK). Namun, Panitia Pengawas Pemilu langsung menertibkannya.

"Jadi si para caleg itu brutal-brutal. Artinya mereka pokoknya gimana caranya bisa mendapatkan suara di kesempatan terakhir ini," ungkapnya.

Santosa pun menyesalkan para Panwas yang tak menindak kehadiran para Caleg ini. Mereka baru akan bergerak begitu ada APK yang disebarkan.

"Panwas/KPU itu ya itu tadi gak ada gerak, gak ada tindakan. Kalau tadi ketika APK-APK dibawa timses-timses-nya di luar pintu masuk utama itu memang ada panwas yang ngambilin atau merampas APK-APK tersebut tapi itu tadi dan itu dilakukan timses-nya," pungkasnya.

Baca Juga: Nyelekit! Anies Ditanya Pemilu 2024 Jadi Pemilu Terburuk: Saya Baru Ikut Sekali

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI