Suara.com - Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY kini tengah disibukkan dengan tugas barunya sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN).
Kendati begitu, AHY menegaskan tidak akan mengabaikan keberlangsungan Demokrat.
Baca Juga:
Terungkap Maksud Kunjungan Gibran ke Inggris, Gerak Cepat 'Mas Wapres' untuk Program Hilirisasi?
Baca Juga: Detik-detik Diajak Jokowi Gabung Kabinet, AHY Curhat di DPP Demokrat: Sesuatu yang Mengejutkan!
Diungkap Mahfud MD, Begini Respon Ganjar Usai Dilaporkan ke KPK
Tom Lembong: Saya Tetap Yakin Pemenang Sesungguhnya Pemilu Ialah Perubahan
AHY menegaskan posisi tetap menjadi ketua umum dan menjalankan tugasnya memimpin partai dalam rangka menjawa kekhawatiran kader dan pengurus.
"Kalau ada yang bertanya, 'waduh ketum setelah ini jadi nggak bisa bareng-bareng lagi'. Tidak, saya sudah punya komitmen saya harus menjalankan tugas tentunya mendahulukan tugas negara, tugas pemerintahan tapi tidak mungkin saya melepaskan Demokrat begitu saja," kata AHY kepada jajaran saat acara silaturahmi di kantor DPP Partai Demokrat, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (8/3/2024).
Diketahui, usai pencoblosan 14 Februari dan pelantikan dirinya menjadi menteri 21 Februari, AHY untuk kali pertama menggelar acara silaturahmi dengan pengurus DPP serta kader Demokrat.
Baca Juga: AHY Tetiba Ucapkan Terima Kasih pada Sri Mulyani, Ada Apa?
Selain sebagai ajang melepas rindu, ia menyampaikan alasan lain di balik gelaran acara pada Jumat sore ini.
"Mengapa hari ini di sini? Ini untuk menunjukan ini adalah pesan kepada semua kader di seluruh Indonesia bahwa saya tentu mengedepankan tugas negara seperti sudah seharusnya, setuju? Tapi tentu tidak akan meninggalkan perjuangan Partai Demokrat," kata AHY.
"Hari ini dan ke depan, itu yang bisa saya pastikan, itu adalah komitmen saya dan juga keluarga. Mudah-mudahan terus kita bisa diberikan kesehatan, kekuatan, perlindungan dan juga kesuksesan dari Allah SWT dan Tuhan yang Maha Kuasa," tandasnya.