PSI Ungkap Realisasi Makan Siang Gratis Ala Prabowo-Gibran Berbeda dengan Uji Coba Menko Airlangga

Kamis, 29 Februari 2024 | 17:54 WIB
PSI Ungkap Realisasi Makan Siang Gratis Ala Prabowo-Gibran Berbeda dengan Uji Coba Menko Airlangga
Pasangan Capres-Cawapres nomor urut dua, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka saat debat Capres-Cawapres kelima di JCC Senayan, Jakarta, Minggu (4/2/2024). [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Koordinator bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto mulai melakukan uji coba atau simulasi program makan siang gratis untuk anak sekolah. Ada empat varian menu yang ditampilkan dalam simulasi tersebut.

Lantas apakah varian menu yang disajikan dalam uji coba program unggulan Prabowo-Gibran ini akan sama saat direalisasikan nanti?

Baca Juga:

Cak Imin Tiba-tiba Minta Maaf atas Keseluruhan Kesalahan, Ada Apa?

Baca Juga: Kubu Sebelah Sibuk Hak Angket, Koalisi Indonesia Maju Operasi Senyap Rayu Parpol Lain Gabung Prabowo-Gibran

Harta Berlimpah Dedi Mulyadi yang Heran Orang Ribut Beras Mahal, Punya Duit Rp7,8 M

Tanduk PDIP Masih Tumpul Soal Hak Angket Kecurangan Pemilu 2024, Sikap 'Diam' Megawati Jadi Tanda Tanya

Menanggapi pertanyaan ini, Juru Bicara Koalisi Indonesia Maju (KIM), Cheryl Tanzil memberikan penjelasan.

Politikus Partai Solidaritas Indonesia (PSI) ini menyampaikan varian menu program siang gratis tentu tidak jauh berbeda dengan yang disimulasikan hari ini.

"Namanya simulasi artinya hanya menyerupai. Tapi tidak sama," kata Cheryl dihubungi, Kamis (29/2/2024).

Baca Juga: Begini Gambaran Menu Makan Siang Gratis untuk Anak Sekolah

Politikus Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Cheryl Tanzil. [IG @/cheryltanzil]
Politikus Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Cheryl Tanzil. [IG @/cheryltanzil]

Cheryl menegaskan menu makanan jumlahnya beragam. Oleh sebab itu, nantinya tidak akan sama persis, tergantung kebutuhan dari masing-masing penerima program makan siang gratis.

"Menu kan banyak macam. Nggak mungkin sama persis. Akan dilihat juga sesuai kebutuhan penerima per wilayah," kata Cheryl.

Uji Coba Makan Siang Gratis

Sebelumnya, program makan siang gratis yang dijanjikan capres-cawapres nomor urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka mulai diuji coba.

Uji coba tersebut dilakukan oleh Menteri Koordinator bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto di SMP Negeri 2 Curug, Tangerang, Kamis (29/2/2024).

Bukan hanya pelajar SMP, siswa SD juga turut memperoleh makan siang gratis tersebut.

"Makan gratis ini untuk gizi yang lebih baik," kata Airlangga, dalam sambutannya, di SMP Negeri 2 Curug, Tangerang, Kamis (29/2/2024).

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartato menunjukkan menu makan siang gratis untuk pelajar di SMPN 2 Curug, Kabupaten Tangerang, Banten. ANTARA/Azmi Samsul Maarif.
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartato menunjukkan menu makan siang gratis untuk pelajar di SMPN 2 Curug, Kabupaten Tangerang, Banten. ANTARA/Azmi Samsul Maarif.

Meski serupa dengan program dalam kampanye Prabowo-Gibran, Airlangga sempat membantahnya.

Ketua Umum Partai Golkar tersebut menegaskan, pemberian makan siang gratis yang dilakukannya itu merupakan bagian program pemerintah yang berupaya menciptakan Indonesia Emas 2045.

"Ini akan direplikasi di berbagai daerah, dan kita juga ingin meng-encourage daerah lain yang bersedia menjadi percontohan," ujarnya.

Ada empat menu yang disajikan untuk program makan siang gratis.

Satu pelajar mendapatkan jatah makan siang gratis senilai Rp 15 ribu.

Menu makan yang disajikan beragam jenis namun tetap memperhatikan gizi yang pas untuk anak-anak sekolah.

Apa saja menu makan siang gratis untuk pelajar?

Menu 1

- Nasi 1 mangkuk
- Ayam goreng tepung
- Perkedel tahu
- Sayur Capcay
- Pisang

Energi 588 Kkal dan nilai protein 21,13 gram

Menu 2

- Nasi
- Semur Telur
- Tempe goreng tepung
- Tumis Buncis Wortel
- Pisang

Energi 568 Kkal dan nilai protein 21,13 gram

Menu 3

- Lontong
- Tahu goreng
- Telur rebus
- Bumbu kacang
- Wortel, kol, sawi
- Pisang

Energi 568 Kkal dan Protein 21,13 gram

Menu 4

- Kentang
- Siomay
- Telur rebus
- Bumbu kacang
- Tahu kukus
- Kol
- Pisang

Energi 595 Kkal dan Protein 37,39 gram

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI