Rekapitulasi Suara Pemilu 2024: Partai Buruh Raup Suara Terbanyak Di Athena

Kamis, 29 Februari 2024 | 06:42 WIB
Rekapitulasi Suara Pemilu 2024: Partai Buruh Raup Suara Terbanyak Di Athena
Logo Partai Buruh. [Facebook Partai Buruh]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Partai Buruh menjadi parpol peserta pemilu baru yang mendapatkan suara tertinggi di wilayah kerja Panitia Pemilihan Luar Negeri (Athena) Athena, Yunani.

Partai dengan nomor urut enam ini unggul di antara partai baru lain, yaitu Partai Gelora, Partai Kebangkitan Nusantara (PKN), dan Partai Ummat di Athena.

Hal itu terungkap saat PPLN Athena membacakan hasil pemilu dalam rapat pleno terbuka rekapitulasi penghitungan perolehan suara yang digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Hasil rekapitulasi menunjukkan Partai Buruh meraih lima suara dan Partai Ummat meraih dua suara, sedangkan Partai Gelora dan PKN nihil.

Baca Juga: Survei Indikator Politik: 71,8 Persen Publik Percaya Prabowo-Gibran Menang Satu Putaran

Adapun jumlah seluruh suara sah untuk pemilu DPR di Athena berjumlah 932 dan suara tidak sah sebanyak 80 suara.

Pada kesempatan yang sama, PPLN juga mengungkapkan perolehan suara untuk Pilpres di wilayah kerja PPLN Athena.

Hasilnya, suara terbanyak diraih oleh pasangan calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

Prabowo-Gibran mendapatkan total suara sebanyak 659 suara di Athena, Yunani. Kemudian, pasangan nomor urut 3 Ganjar Pranowo dan Mahfud MD mendapatkan suara 233.

Pasangan calon nomor urut 1 Anies Baswedan dan Mihaimin Iskandar mendapatkan suara terendah di Athena, yaitu 98 suara.

Baca Juga: Yandri Susanto Diprediksi Tak Lolos ke DPR RI Pada Pemilu 2024, Alasannya Karena...

Adapun surat suara sah untuk Pilpres di Athena sebanyak 990 sementara suara tidak sah ada 22. Totalnya sebanyak 1.012 suara.

Sekadar informasi, jumlah daftar pemilih tetap (DPT) di Athena sebanyak 1.301 orang yang terdiri dari 227 laki-laki dan 1.074 perempuan. Namun, jumlah pemilih yang menggunakan hak pilihnya sebanyak 1.012.

Hasil rekapitulasi penghitungan suara di Athena kemudian diterima oleh KPU dan peserta rapat pleno terbuka ini.

"Demikian tadi pembacaan rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara untuk pemilu presiden dan pemilu DPR RI daerah pemilihan Jakarta II yang berasal dari PPLN Athena. Apakah dapat diterima? Bismillah ya diterima," kata Ketua KPU Hasyim Asy'ari diikuti dengan ketukan palu sebanyak dua kali di ruang sidang utama KPU, Jakarta Pusat, Rabu (28/2/2024).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI