Ganjar Semangat Koar-koar Hak Angket, Mahfud MD Malah Enggan Ikut Campur

Kamis, 22 Februari 2024 | 17:24 WIB
Ganjar Semangat Koar-koar Hak Angket, Mahfud MD Malah Enggan Ikut Campur
Cawapres nomor urut 3, Mahfud MD saat menjawab beragam pertanyaan dari awak media di kediamannya di kawasan Patra Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (22/2/2024). (Suara.com/Bagaskara)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Cawapres nomor urut 3 Mahfud MD, mengaku tak ikut-ikutan soal wacana hak angket untuk mengungkap dugaan kecurangan Pemilu 2024 yang diwacanakan oleh capres Ganjar Pranowo.

Menurutnya, hak angket yang menjadi perbincangan saat ini menjadi urusan partai politik, bukan kontestan pilpres.

Baca Juga:

Potret Keluarga Dokter Gunawan, Dokter Kopassus yang Kena Tegur Mayor Teddy

Imam Shamsi Ali Balas 'Tamparan' Keras Dahnil Anzar Simanjuntak: Ustaz Itu Pengakuan dan Tidak Pragmatis!

Momen Anies Baswedan Terlihat Gelagapan Gegara Cak Imin Ucap Tiga Kata Ini

Hal itu disampaikan Mahfud saat diberikan pertanyaan mengenai munculnya pro dan kontra mengenai hak angket. Ada sejumlah pihak yang menganggap hak angket muncul sebagai bentuk gertakan saja.

"Saya ndak tahu karena hak angket itu bukan urusan paslon ya, itu urusan partai. Apakah partai itu menggertak apa enggak saya ndak tahu dan tidak ingin tahu juga. Maka saya ndak ikut-ikut di urusan partai," kata Mahfud ditemui di kediamannya di kawasan Patra Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (22/2/2024).

Menurutnya, soal dorongan hak angket yang diminta capresnya, Ganjar tak harus dikoordinasikan kepada paslon yang bertanding di pilpres.

Baca Juga: Capres Ganjar Pranowo Dorong Hak Angket DPR Soal Kecurangan Pemilu, Begini Respons KPU

Mahfud mengaku tak mau berkomentar lebih jauh soal hak angket. Menurutnya itu menjadi urusan parpol di DPR RI.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI