Suara.com - Perolehan suara komedian Alfiansyah Komeng melejit sebagai calon anggota DPD RI dari Jawa Barat. Bahkan, jumlah pemilih Komeng lebih banyak dibanding suara pasangan calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD.
Berdasarkan real count Komisi Pemilihan Umum per pukul 12.00 WIB, perolehan suara sementara Komeng sebanyak 1,4 juta (1.432.850) atau 12.24 persen.
Informasi tempat pemungutan suara (TPS) untuk pemilihan anggota DPD RI di Jawa Barat yang masuk ke KPU sebanyak 70.884 dari 140.457 atau 50,7 persen.
Di sisi lain, perolehan suara sementara Ganjar-Mahfud di Jawa Barat hanya 1,2 juta (1.282.318) atau 10,02 persen. Angka itu paling kecil dibanding dua pasangan kompetitor lainnya dpada Pilpres 2024.
Baca Juga: Profil Darwis Triadi, Fotografer Dikecam Usai Komentarnya Terkait Aksi Kamisan
Sebab, pasangan nomor urut 2 Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka mendapatkan 7,3 juta (7.321.465) atau 57 persen di Jawa Barat.
Kemudian, pasangan nomor urut 1 Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar meraih suara 4,2 juta (4.199.684) atau 32,8 persen di Jawa Barat.
Saat ini, data TPS di Jawa Barat yang sudah masuk ke KPU untuk pemilihan presiden dan wakil presiden sebanyak 86.286 dari 140.457 TPS atay 61,43 persen.