Suara.com - Pasangan nomor urut dua, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka unggul di TPS Panti Sosial Bina Laras (PSBL) Harapan Sentosa 3, Wijaya Kesuma, Kecamatan Grogol Petamburan, Kota Jakarta Barat.
Diketahui TPS tersebut merupakan tempat pemilihan bagi para warga binaan yang mengalami disabilitas mental atau orang dalam ganguan jiwa (ODGJ).
Dalam panti tersebut ada 3 TPS, yakni TPS 020, TPS 021, dan TPS 022. Di TPS 020, Prabowo unggul dengan perolehan suara sebanyak 104 suara.
Anies-Muhaimin memperoleh 58 suara, dan Ganjar-Mahfud 38 suara, sementara suara tidak sah sebanyak 1 suara.
Baca Juga: TikToker Ini Cosplay jadi Ajudan Prabowo: Ini Sih Bukan Mayor Teddy tapi Mayoret
Sementara untuk di TPS 021, Prabowo-Gibran unggul sebanyak 54 suara, Anies-Muhaimin 37 suara, dan Ganjar-Mahfud 21 suara. Sementara suara tidak sah sebanyak 10 suara.
Sementara di TPS 022, Anies-Muhaimin bisa unggul dengan perolehan 62 suara, Prabowo-Gibran sebanyak 59 suara, dan Ganjar-Mahfud sebanyak 28 suara. Suara tidak sah sebanyak 3 suara.
Sebelum melakukan penghitungan suara dilakukan oleh Petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) disaksikan oleh sejumlah saksi dari setiap paslon, warga sekitar, dan Bawaslu setempat.
Sementara warga binaan tidak diikutsertakan dalam perhitungan suara. Hanya pengurus panti yang ikut menyaksikan.
Baca Juga: JK Ungkap Isi Obrolan dengan Anies dan Cak Imin Usai Quick Count Prabowo Unggul Jauh