Selain itu dirinya turut memantau antusiasme masyarakat untuk mengikuti ajang Pemilu 2024 maupun Pilpres 2024.
"Saya memantau dari pagi tadi semuanya antusias kelihatan masyarakat antusias ke TPS untuk menggunakan hak pilihnya," lanjut dia.
Budi Arie berharap Pemilu 2024 kali ini akan damai dan diterima masyarakat sesuai keinginannya.
"Semoga pemilu ini, nanti sebentar lagi sore ini kita akan tahu hasilnya, dan semoga pemilu damai 2024 bisa kita wujudkan," jelasnya.