Suara.com - Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut satu, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin mengaku sampai tak bisa tidur pada malam menjelang pencoblosan Pemilu 2024. Cak Imin mengaku memikirkan sejumlah hal hingga sulit untuk terlelap.
Bahkan, biasanya setiap hari Cak Imin mengaku selalu dibangunkan sang istri, Rustini Murtadho. Namun, kali ini karena ia sulit tidur, jadi ia yang membangunkan Rustini.
"Ini agak istimewa ya. Biasanya kalau saya jam setengah 4 di-bangunin istri saya, untuk hari ini saya yang bangunin dia," ujar Cak Imin di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (14/2/2024).
"Ini karena memang kita terjaga, tegang," tuturnya.
Baca Juga: Habib Rizieq Nyoblos Terakhir di TPS 47 Petamburan, Ini Pesannya Soal Pemilu
Selama terjaga, ia mengaku memikirkan bagaimana upaya penghitungan suara bisa terjaga secara efektif oleh para saksi-saksi dan pendukungnya.
"Ya yang dipikirin itu kan bagaiaman kontrol terhadap tabulasi data sekaligus pelaporan efektif, sekaligus penyelamatan," jelasnya.
Kemudian, ia juga merasa khawatir dengan kejadian logistik Pemilu yang belum sampai hingga dirusak. Karena dua hal ini ia baru bisa tertidur pukul 03.00 WIB.
"Kedua, kotak suara yang belum sampai, yang dibakar di Papua. Ini menghawatirkan," pungkasnya.
Baca Juga: Mantan Istri Prabowo Pamer Salam 2 Jari usai Nyoblos, Titiek Soeharto Ngaku Deg-degan, Why?