Suara.com - Capres nomor urut 1, Anies Baswedan mengaku sempat mengembalikan surat suara sebelum memilih calon anggota DPRD di TPS 60, Lebak Bulus, Jakarta Selatan.
Anies menyebut surat suara berwarna biru itu dikembalikan lantaran terdapat bagian yang robek di diujungnya.
“Robek, jadi ujungnya robek sehingga dikembalikan,” kata Anies di TPS 60, Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Rabu (14/2/2024).
Eks Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu menyampaikan, surat suara itu dikembalikan bukan karena sudah tercoblos. Ia mengaku mengetahui hal itu usai memeriksa surat suara.
Baca Juga: Nadiem Makarim Bawa Ketiga Putri Kecilnya Saat Nyoblos ke TPS, Ini Alasannya
“Bukan robek dicoblos ya, kelihatannya ketika membuka itu. Warnanya biru, DPRD ya,” ucap Anies.
Sebagai informasi, Anies menggaungkan slogan andalannya 'Wakanda No More, Indonesia For Ever' usai menggunakan hak suaranya di TPS 60, Lebak Bulus.
Momen itu dilakukan Anies sambil mengacungkan satu jari dan mengangkat kedua tangannya di depan hadapan awak media yang sedang meliput.
“Wakanda no more, Indonesia Forever,” kata Anies di lokasi TPS.
Anies sendiri telah rampung mencoblos di TPS 60 RT 04/06, Cilandak Barat, Cilandak, Jakarta Selatan. Ia hadir di TPS bersama ibunya, Aliyah Rasyid, istrinya, Fery Farhati Ganis serta anak-anaknya, Mutiara Annisa Baswedan dan Mikail Azizi Baswedan.
Berdasarkan pantauan Suara.com di lokasi, Rabu (14/2/2024), Anies memasuki kotak suara dengan pelan-pelan. Mutiara Baswedan jadi yang pertama dipanggil untuk mencoblos.
Lalu dilanjutkan, anak Anies lainnya, Mikail Baswedan serta istrinya, Fery Farhati, kemudian Anies. Menantu Anies, Ali Saleh Alhuraiby juga turut berbarengan mencoblos.
Selepas mencoblos, Anies kemudian menunjukkan kartu suara yang telah dicoblosnya sebelum memasukkan ke kotak suara.
Setelahnya, Anies lalu memamerkan jari telunjuk kanan yang telah dicelupkan ke tinta sebagai penanda sudah ikut mencoblos.