Penjabat Gubernur Jawa Tengah Nana Sudjana menyebut sejumlah TPS di Demak dan Kudus yang terendam banjir akan dipindahkan ke daerah sekitar pengungsian.
“Ada beberapa daerah yang saat ini terdampak banjir, termasuk Demak ada 30 desa. Kami sudah melakukan koordinasi dengan bupati, KPU Kabupaten, dan KPU Provinsi. Memang harus memindahkan TPS-TPS yang terdampak banjir,” kata Nana, Sabtu (10/2/2024).
Meski begitu, dia memastikan logistik pemilu untuk TPS di Demak dan Kudus saat ini masih dalam keadaan aman karena tersimpan di kantor-kantor pemerintahan kabupaten.