Suara.com - Calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo mengajak seluruh pendukungnya untuk melakukan perlawanan terhadap adanya berbagai intimidasi hingga kecurangan di Pipres 2024. Cara melawanya kata Ganjar, dengan cara mendatangi TPS pada 14 Februari 2024.
Hal itu disampaikan Ganjar dalam orasinya di acara kampanye akbar Hajatan Rakyat di Benteng Vastenburg, Solo, Jawa Tengah, Sabtu (10/2/2024).
Awalnya Ganjar menyampaikan setiap suara masyarakat ke paslon nomor urut 3 akan sangat menentukan.
"Maka saya ingin berpesan kepada keluarga saya yang ada di Solo Raya, suara rakyat, suara panjenengan akan menentukan nasib bangsa ini," kata Ganjar.
Baca Juga: Beli Rumah Rp2 Miliar, Karyawan Raffi Ahmad Beber Sumber Penghasilan
Ganjar lantas mengutip apa yang disampaikan Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri dalam acara yang sama mengenai berbagai macam adanya intimidasi hingga kecurangan.
Menurutnya, adanya hal itu harus direspons dengan pikiran bersih dan hati nurani. Untuk itu ia mengajak pendukungnya untuk melawan yakni dengan cara mencoblosnya di 14 Februari.
"Seluruh kejadian yang disampaikan Ibu Mega barusan kita akan merespons dengan akal sehat dan pikiran bersih, melawanlah dengan cara yang benar, melawanlah dengan ketenangan, bagaimana caranya? Tidak sulit. Anda cukup datang 14 Februari dan menentukan pilihan untuk mencoblos nomor berapa?," kata Ganjar dijawab kompak nomor 3 oleh massa.
Menurutnya, hanya dengan cara tersebut merupakan perlawanan sejati. Terlebih pihaknya tak bisa mengerahkan kekuatan seperti misalnya aparat.
"Itulah perlawanan sejati yang bisa ditunjukkan oleh rakyat, karena kami tidak bisa mengerahkan kekuatan, kami tidak bisa menggerakkan aparatur, dan kami hanya punya hati, kami hanya punya nurani, kami hanya punya keikhlasan untuk menentukan republik ini," pungkasnya.
Baca Juga: Perkenalan Asnawi Mangkualam Dinilai Amatiran, Netizen +62 Serbu Medsos Port FC