Suara.com - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, disebut terlalu banyak mengumbar janji usai menyatakan sepak bola Indonesia akan maju jika masyarakat Indonesia memilih Prabowo Subianto sebagai Presiden RI.
Hal itu disampaikan Cawapres nomor urut 1, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin.
"Itu janji-janji melulu," kata Cak Imin kepada wartawan di kawasan Nagrek, Jawa Barat, dikutip Jumat (9/2/2024).
Cak Imin heran kenapa Erick menjanjikan sepak bola Indonesia akan maju jika presidennya Prabowo, padahal sampai saat ini Menteri BUMN itu masih menjabat sebagai Ketua Umum PSSI.
Baca Juga: Profil dan Kekayaan Heru Budi: 'Dislepet' Cak Imin Usai Bagi-bagi Bansos Warna Biru Muda
"Kok nanti, padahal dia sekarang Ketua Umum PSSI, harusnya buktikan sekarang," ucap Cak Imin.
Ketua Umum PKB tersebut meminta Erick tidak hanya sekedar menebar janji.
Selain itu, Cawapres dari pasangan Anies Baswedan ini juga meminta Erick tidak menebar hoaks soal kubu Anies-Muhaimin meminta BUMN diubah menjadi koperasi.
"Saya peringatkan Erick Thohir agar tidak menyebarkan hoaks soal BUMN mau dijadikan koperasi. Kampanye ya kampanye tidak usah pakai hoaks begitu," sebut Cak Imin.
Untuk diketahui, pasangan calon nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka menghadiri konser Indonesia Maju di Deli Serdang, Sumatra Utara, Rabu (7/2). Prabowo-Gibran turut ditemani sejumlah tokoh nasional, salah satunya Erick Thohir.
Baca Juga: Kampanye di Bandung, Cak Imin: Perubahan Bukan Sekadar Angan
Erick dalam sambutan singkatnya mengajak belasan ribu warga yang hadir untuk mendukung Prabowo-Gibran. Menurutnya, sepak bola Indonesia mampu melesat maju jika rakyat memilih Prabowo-Gibran.
"Siapa yang mau sepakbola Indonesia maju? Pilih siapa?" seru Erick, yang merupakan Ketua Umum PSSI itu, di Stadion Baharoedin Siregar. Terdengar massa meneriakkan "Prabowo".
Erick menyebut pasangan Prabowo-Gibran adalah contoh terbaik dari persatuan bagi bangsa Indonesia yang memasuki era baru.
"Inilah contoh terbaik untuk Indonesia, ketika dua negarawan bersatu. Eranya anak muda Indonesia sudah lahir," ujar Erick.
Ia kemudian mengajak belasan warga Sumatra Utara yang hadir di Deli Serdang untuk memenangkan Prabowo-Gibran dalam satu putaran.