Suara.com - Anggota Dewan Pembina Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Wiranto menyampaikan alasan dirinya mendukung Prabowo Subianto untuk menjadi suksesor Joko Widodo sebagai presiden RI.
Alasan-alasan itu didasarkan Wiranto terhadap pengalaman yang sudah lama berkecimpung dalam dunia pemerintahan, yakni di lima kepemimpinan presiden. Mulai dari Soeharto, BJ Habibie, Abdurrahman Wahid atau Gusdur, Megawati, dan Jokowi.
Ia menyampaikan sejumlah alasan dirinya mendukung Prabowo, ketika mendampingi calon presiden (capres) nomor urut 2 tersebut bersilaturahmi dengan warga Langowan di Lapangan Schwarz, Kabupaten Minahasa, Sulawesi Utara.
Alasan pertama, seseorang pantas dan bisa menjadi presiden, kata Wiranto, karena sudah selesai dengan urusan-urusan berkaitan dirinya sendiri. Menurutnya, hal tersebut ada di sosok Prabowo.
"Pak Prabowo mengatakan saya akan mewakafkan sisa hidup saya untuk Republik Indonesia. Itu Pak Prabowo, betul nggak? Betul kan?" kata Wiranto, Senin (5/2/2024).
"Jadi beliau sudah selesai dengan dirinya. Sudah dapat harta dari Tuhan, dapat kehormatan dari Republik Indonesia, tinggal mengabdi. Sisa hidupnya hanya untuk negeri," sambung Wiranto.
Pengetahuan Geopolitik
Menurutnya, seorang presiden juga harus memiliki pengetahuan tentang geopolitik, tak hanya politik dalam negeri saja. Sebagai Menteri Pertahanan, Prabowo diyakini Wiranto memiliki pengetahuan tersebut.
Alasan ketiga, sosok yang diyakini akan mampu dan bisa melanjutkan pembangunan yang sudah dilakukan pemimpin terdahulu.
Baca Juga: Prabowo Nyanyi 'Sio Mama' Bareng Wiranto di Kampung Halaman: Penghormatan untuk Ibu Saya
"Yang keempat harus bisa joget," kata Wiranto menyampaikan alasan keempat.