Disinggung Ganjar Pranowo Dalam Debat Capres Final, Ini Sosok Kalis Mardiasih

Minggu, 04 Februari 2024 | 20:55 WIB
Disinggung Ganjar Pranowo Dalam Debat Capres Final, Ini Sosok Kalis Mardiasih
Aktivis muda Nahdlatul Ulama (NU), Kalis Mardiasih. [Instagram @kalis.mardiasih]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ganjar Pranowo menyinggung sosok Aktivis Perempuan Kalis Mardiasih dalam debat capres final di JCC Senayan, Jakarta, Minggu (4/2/2024) malam.

Awalnya, capres nomor urut 03 itu menyinggung rencana perbaikan kurikulum dan fasilitas yang lebih baik. 

Kemudian, politisi PDIP itu menyebut sosok Kalis Mardiasih yang sempat menitipkan pesan kepadanya untuk memperhatikan kelompok yang dinilai selama ini dipinggirkan.

"Pak ganjar, perhatikan mereka yang selama ini terpinggirkan. Ada dua yang utama, kelompok perempuan dan penyandang disabilitas," kata Ganjar menirukan pesan Kalis Mardiasih.

Baca Juga: Singgung Kasus Butet dalam Debat, Ganjar Sentil Pemerintah: Kalau Mereka Berekspresi Nggak Perlu Takut!

Lalu, siapa sosok Kalis Mardiasih?

Kalis Mardiasih yang lahir 16 Februari 1992 adalah seorang penulis opini dan aktivis muda Nahdlatul Ulama (NU).

Dia merupakan lulusan Universitas Sebelas Maret Surakarta (UNS) yang juga merupakan anggota Sekretariat Nasional Jaringan Nasional Gusdurian, kelompok fanatisme paham-paham Gusdur.

Kalis pernah aktif di Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Surakarta.

Awalnya, ia terkenal di media daring karena banyak mengkritik postingan Felix Siauw.

Baca Juga: Ganjar Cerita Dicurhatin Minta Sekolah Lebih Inklusi Hingga UU Ciptaker Perlu Direvisi

Penulis asal Blora ini telah membuat dua buku yakni Hijrah Jangan Jauh-Jauh, Nanti Nyasar! dan Muslimah yang Diperdebatkan.

Kebiasaannya menulis ditekuninya sejak zaman kuliah lantaran desakan ekonomi.

Dalam sebuah wawancara, dia mengatakan bahwa bapaknya adalah orang yang kurang peduli dengan anaknya. Bapaknya membiarkan sang anak kehabisan uang dan selalu menguji ketahanan hidup Kalis.

Debat final Pilpres 2024 kembali digelar di JCC Senayan, Jakarta, Minggu (4/2/2024) malam yang mempertemukan tiga capres yakni Anies Baswedan, Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo.

Pada debat yang berlangsung mulai jam 19.00 WIB, membahas tema kesejahteraan sosial, kebudayaan, pendidikan, teknologi informasi, kesehatan, ketenagakerjaan, sumber daya manusia, dan inklusi.

Sementara subtema yang menjadi dasar debat ketiga capres meliputi pendidikan, kesehatan, ketenagakerjaan, kebudayaan, teknologi informasi, kesejahteraan sosial, dan inklusi.

Jurnalis dari TV One yakni Andromeda Mercury dan Dwi Anggia akan memandu jalannya debat pamungkas.

Selain itu, ada 12 panelis yang sudah merumuskan pertanyaan-pertanyaan untuk dijawab oleh capres.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI