Suara.com - Capres Ganjar Pranowo kembali menegaskan terkait komitmen jika menjadi pemimpin Bangsa Indonesia.
Slogan yang kerap didengungkan, 'Tuanku adalah Rakyat dan Jabatan Adalah Mandat' disampaikan kembali dalam debat capres pamungkas yang diadakan di JCC, Senayan, Jakarta pada Minggu (4/2/2024).
"Ketika kami mendengar mereka (masyarakat), mereka membuka unek-uneknya (curhat), maka Tuanku adalah Rakyat dan jabatan ini adalah mandat," kata Ganjar.
Dalam debat pamungkas ini, Ganjar juga menyoroti mengenai peningkatan kualitas kesehatan terumatama anak-anak, ibu hamil dan kaum disabilitas.
Baca Juga: Tingkatkan Angka Harapan Hidup, Ganjar Pranowo Ingin Libatkan Budayawan untuk Hibur Masyarakat
Komitmen ini diwujudkan dengan membangun fasilitas kesehatan di setiap desa berserta tenaga kesehatannya.
Tak hanya itu, mantan Gubernur Jateng ini juga menyinggung mengenai undang-undang cipta kerja hingga menyinggung sosok pemimpin yang baik.
"Seperti Pak Mahfud, dia mundur. Agar ini membangun integritas yang baik," ujarnya.
Debat final Pilpres 2024 kembali digelar di JCC Senayan, Jakarta, Minggu (4/2/2024) malam yang mempertemukan tiga capres yakni Anies Baswedan, Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo.
Pada debat yang berlangsung mulai jam 19.00 WIB, membahas tema kesejahteraan sosial, kebudayaan, pendidikan, teknologi informasi, kesehatan, ketenagakerjaan, sumber daya manusia, dan inklusi.
Baca Juga: CEK FAKTA: Anies Sebut 15 Juta Orang Jadi Korban Kekerasan Seksual Dan Kesehatan Mental
Sementara subtema yang menjadi dasar debat ketiga capres meliputi pendidikan, kesehatan, ketenagakerjaan, kebudayaan, teknologi informasi, kesejahteraan sosial, dan inklusi.
Jurnalis dari TV One yakni Andromeda Mercury dan Dwi Anggia akan memandu jalannya debat pamungkas.
Selain itu, ada 12 panelis yang sudah merumuskan pertanyaan-pertanyaan untuk dijawab oleh capres.