Paparan Visi Misi Prabowo di Debat Final: Makanan Begizi, Rumah Sakit Modern, Gaji Guru, dan Tiga Juta Rumah

Minggu, 04 Februari 2024 | 20:05 WIB
Paparan Visi Misi Prabowo di Debat Final: Makanan Begizi, Rumah Sakit Modern, Gaji Guru, dan Tiga Juta Rumah
Capres 02 Prabowo Subianto [YouTube]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Capres nomor urut 2, Prabowo Subianto memaparkan visi misi dalam debat kelima Pilpres 2024 di JCC, Senayan, Jakarta, Minggu (4/2) malam. Prabowo menyampaikan, ia bersama Gibran memiliki rencana besar dengan tajuk Strategi Transformasi Bangsa.

"Tentunya adalah meningkatkan kemakmuran bangsa Indonesia dan terutama memperbaiki kualitas hidup manusia Indonesia seluruh rakyat Indonesia," kata Prabowo.

Baca Juga:

Fahri Hamzah Soroti Ramai Gerakan Petisi Kampus: Pelaku Utamanya Di 03

Gaya Selvi Ananda Kampanye di Pasar Kemiri Depok Disorot: Mbokya Dibeliin Sepatu Mas Gibran

Muncul Gerakan Akademisi Tandingan yang Kritik Jokowi, Dua Tokoh Ini Kuliti Latar Belakangnya: Ngaku Dosen UI Ternyata

Salah satu proyek strategis Prabowo-Gibran dan masuk dalam inti adalah pemberian makan bergizi untuk seluruh anak-anak Indonesia.

"Termasuk yang masih dalam kandungan ibunya dan selama sekolah sampai dari usia dini sampai dewasa," ujar Prabowo.

Menurut Prabowo, pemberian makanan bergizi dapat menekan atau memperkecil angka kematian ibubsaat melahirkan, mengurangi masalah kekurangan gizi pada anak, hingga menghilangkam kemiskinan ekstrem.

Baca Juga: Prabowo Mau Kirim 10.000 Anak Belajar Sains: Kita Rebut Teknologi, Kita Rebut Sains

"Ini akan menyerap semua hasil panen para petani dan nelayan ini akan meningkatkan pertumbuhan ekonomi kita minimal sekitar 1,5 % sampai 2% dengan demikian kita mengatasi masalah-masalah fundamental dalam memperbaiki kualitas hidup rakyat Indonesia menuju kepada menghilangkan kemiskinan dari bumi Indonesia," kata Prabowo.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI