Outfit Jaket Seragam dengan Gibran, Prabowo Kasih Jurus Silat Gemoy saat OTW ke Arena Debat

Minggu, 04 Februari 2024 | 18:56 WIB
Outfit Jaket Seragam dengan Gibran, Prabowo Kasih Jurus Silat Gemoy saat OTW ke Arena Debat
Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming saat akan debat pilpres. [Suara.com/Novian]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pasangan calon nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka berangkat bareng dari kediaman Prabowo di Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan menuju ke arena debat capres di Jakarta Convention Center (JCC).

Pantauan Suara.com, keduanya keluar dari rumah menuju mobil di depan garasi pukul 18.27 WIB. Tampak Prabowo dan Gibran yang mengenakan jaket seragam berwarna biru muda dan putih.

Prabowo terlihat memberikan salam hormat kepada awak media yang menyapa dirinya. Ia juga memberikan salam namaste.

Selain itu, Prabowo, sebagaimana kebiasaanya, ia juga memberikan gestur silat gemoy sesaat menuju jalan masuk ke Toyota Alphard putih berpelat B 108 PSD.

Baca Juga: Kampanye di Cikarang, Airlangga Optimistis Prabowo-Gibran Menang Lebih dari 50 Persen di Jawa Barat

Usai masuk ke dalam, Prabowo tampak hanya melambaikan tangan ke arah kamera dan menyapa relawan. Tidak ada kalimat yang disampaikak Prabowo maupun Gibran.

Debat Final Pilpres 2024

Debat final Pilpres 2024 kembali digelar di JCC Senayan, Jakarta, Minggu (4/2/2024) malam yang mempertemukan tiga capres yakni Anies Baswedan, Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo.

Pada debat yang berlangsung mulai jam 19.00 WIB, membahas tema kesejahteraan sosial, kebudayaan, pendidikan, teknologi informasi, kesehatan, ketenagakerjaan, sumber daya manusia, dan inklusi.

Sementara subtema yang menjadi dasar debat ketiga capres meliputi pendidikan, kesehatan, ketenagakerjaan, kebudayaan, teknologi informasi, kesejahteraan sosial, dan inklusi.

Baca Juga: Emil Dardak Pede Prabowo-Gibran Menang Tebal di Jember

Jurnalis dari TV One yakni Andromeda Mercury dan Dwi Anggia akan memandu jalannya debat pamungkas.

Selain itu, ada 12 panelis yang sudah merumuskan pertanyaan-pertanyaan untuk dijawab oleh capres.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI