Suara.com - Di saat sejumlah PO bus membatalkan sewa pendukung paslon Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN), PO Budiman mengambil langkah berbeda.
PO Budiman secara terang-terangan mendukung paslon AMIN pada Pilpres 2024. Tidak tanggung-tanggung, sebagai bentuk dukungan, PO Budiman memajang gambar AMIN di bus miliknya.
Dari video yang beredar di media sosial tampak seorang pria memperlihatkan sejumlah bus PO Budiman sudah dihiasi gambar paslon AMIN.
Baca Juga:
Pengasuh Pondok Pesantren Tertua di Jatim Beri Kode 2 Jari, Sosok Ini Disebut Jadi Kunci
Bus Kampanye AMIN Mendadak Dibatalkan, Mardani Ali Sera: Massa Siap Longmarch ke JIS
"Saatnya 14 Februari menjadi hari perubahan," tulisan yang terpampang di bus PO Budiman di samping gambar Anies-Muhaimin.
Sang pemilik mengaku tak khawatir kehilangan pelanggan karena memasang foto AMIN di busnya.
"Ada yang komen ga mau naik bus Budiman lagi, mau unfollow karena dukung Anies, biarin, biarin," ujar pria tersebut.
Baca Juga: Tak Yakin Survei Elektabilitas AMIN Terendah di Jatim, Anies Beberkan Bukti Lapangan
PO Budiman adalah perusahaan penyedia jasa transportasi umum yang berbasis di Kota Tasikmalaya, Jawa Barat. Perusahaan ini bernama PT HS Budiman 45 atau disingkat Budiman.