Suara.com - Mahfud MD mengundurkan diri sebagai Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) secara resmi per hari ini Rabu (31/1/2024).
Mahfud MD yang saat in maju sebagai calon wakil presiden nomor urut 3 berpamitan kepada Presiden Joko Widodo melalui surat pengunduran diri.
"Kepada Presiden saya akan menyampaikan surat singkat saja. Saya dulu daingkat dengan hormat, saya akan pamit dengan penuh kehormatan juga kepada beliau. Saya akan melaporkan saya sudah selesai," kata Mahfud MD dalam siarannya di hadapan awak media (31/1/2024).
Pengumuman pengunduran diri Mahfud MD dari jabatannya sebaga Menkopolhukam itu disiarkan secara live streaming di sela kunjungannya di Lampung Tengah.
Baca Juga: Pamit ke Jokowi Besok, Mahfud MD: Gak Boleh Tinggal Gelanggang Colong Playu, Itu Etika!
"Saat ini saya berada di Pura Ulundano, Lampung. Pura ini ada di tengah Danau Tirta Gangga, Kecamatan Seputih Banyak, Lampung Tengah," kata Mahfud MD.
"Hari ini saya ingin menjawab semua pertanyaan siang malam sejak tangga 23 Januari itu saya menginformasikan dari Lampung juga bahwa saya membenarkan Pak Ganjar Pranowo bahwa paslon itu supaya mundur, termasuk Pak Mahfud," sambung Mahfud.
Ia mengakui sudah lama berunding dengan Ganjar Pranowo pasangannya di Pilpres 2024 untuk mundur dari Menkopolhukam tersebut. Sepakat dengan Ganjar, tekad Mahfud MD untuk mundur sudah bulat dan hanya menunggu momentum.
"Saya katakan saya memang sudah lama bersepakat dengan Pak Ganjar untuk mundur, tapi nunggu momentum. Momentum itu apa? Momentum itu, ya, satu momen, situasi yang tepat dan itu harus disusun melalui pembicaraan-pembicaraan saya dengan Mas Ganjar, dengan partai-partai pengusung, yang bekerja sama mengusung Ganjar Pranowo-Mahfud," tuturnya.
Sementara itu, surat pengunduran diri Mahfud MD akan langsung disampaikannya kepada Presiden Jokowi ketika mereka bertemu.
"Maka hari ini saya sudah membawa surat untuk Presiden, untuk disampaikan ke Presiden langsung tentang masa depan politik saya yang belakangan ini menjadi perbincangan publik, dan surat ini akan disampaikan begitu saya mendapatkan jadwal ketemu dengan Presiden," ujarnya.