"Terima kasih atas kehormatan kalian sudah datang ke sini (PGPI). Saya merasa kalian selalu mendukung saya belasan tahun, saya tidak tahu harus membalas bagaimana, tapi saudara pasti sudah melihat sepak terjang saya, bagaimana program saya, bagaimana saya berjuang demi bangsa ini," kata Prabowo.
Pada kesempatan ini pula mewakili keluarga PGPI, Pendeta Jason menyematkan pin kepada Prabowo. Pin ini sebagai tanda bahwa Probowo sudah menjadi keluarga besar Gereja Pentakosta.