Dukung Penuh AMIN, Ulama Se-Jabar: Wajib Menang dengan Cara Halal Agar Diberkahi Allah

Galih Prasetyo Suara.Com
Minggu, 28 Januari 2024 | 15:08 WIB
Dukung Penuh AMIN, Ulama Se-Jabar: Wajib Menang dengan Cara Halal Agar Diberkahi Allah
Dukung Penuh AMIN, Ulama Se-Jabar: Wajib Menang dengan Cara Halal Agar Diberkahi Allah SWT [Suara.com/Rahman]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ratusan ulama dan tokoh masyarakat di Jawa Barat, sepakat untuk mendukung pasangan calon presiden (Capres) dan calon wakil presiden (Cawapres) nomor urut 1, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN).

Deklarasi dukungan untuk pasangan Anies-Muhaimin ini digelar di Hotel Grand Pasundan, Bandung, Minggu (28/1/2024), dalam kesempatan tersebut hadir sebanyak 265 ulama Jawa Barat.

Selain itu, dukungan tersebut tertuang dalam sebuah surat yang ditandatangani oleh sejumlah ulama dan tokoh masyarakat Jabar.

Baca Juga:

Baca Juga: Prabowo Akui Kejar Budiman Sudjatmiko, Begini Cerita Eks PRD Saat Ditangkap di Bekasi

Salah satu ulama, KH Athian Ali mengatakan, ada beberapa pertimbangan yang membuat ulama dan tokoh di Jawa Barat memutuskan untuk mendukung AMIN pada Piala 2024.

"Kami memang ulama di Jabar lihat umat tak boleh dibiarkan dalam kebingungan, menentukan selamat tidaknya negeri ini," kata Athian Ali usai deklarasi.

"Umat Islam harus dibimbing dan arahkan nyatakan wajib pilih AMIN (Anies Muhaimin) dengan pertanggungjawaban dunia akhirat. Ada 265 ulama," ucapnya menambahkan.

Lebih lanjut Ali menuturkan, dukungan terhadap Anies-Muhaminin ini sebagai bentuk komitmen mendukung gerakan perubahan, agar Indonesia bisa lebih baik lagi.

Selain itu, saat ini sudah mulai marak indikasi kecurangan demi memuluskan langkah menjadi pemimpin Indonesia. Menurutnya, cara-cara seperti itu harus ditinggalkan dan diharapkan Pilpres 2024 bisa berlangsung jujur dan adil.

Baca Juga: Viral, Tim Kampanye AMIN Sebut Anies Baswedan Dicintai Malaikat Jibril: Tolong Jangan Bawa-bawa Agama

"Kami sepakat kawal dan tak beri kesempatan orang lakukan kecurangan agar mimpin negeri ini betul-betul memimpin dengan cara halal bukan haram. Jika terjadi maka tak diberkahi Allah," jelasnya.

Sementara itu, sebelumnya Anies Baswedan melaksanakan kampanye di Lapangan Tegalega, Kota Bandung, Minggu (28/1/2024) pagi.

Pada kampanye akbar Partai Nasdem dengan tema "Saatnya Menang Untuk Perubahan" dihadiri Ketua Umum Nasdem, Surya Paloh dan Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 RI Jusuf Kalla (JK).

Kontributor : Rahman

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI