Kampanye di Aceh, Anies: Masyarakat Aceh Konsisten di Pihak Perubahan

Sabtu, 27 Januari 2024 | 19:53 WIB
Kampanye di Aceh, Anies: Masyarakat Aceh Konsisten di Pihak Perubahan
Anies Baswedan berkampanye di Bumi Serambi Mekkah, Aceh, Sabtu (27/1/2024). (Dok: Amin)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Calon Presiden nomor urut 01 dari Koalisi Perubahan berkampanye di Bumi Serambi Mekkah, Aceh, Sabtu (27/1/2024).

Menjawab pertanyaan wartawan seusai kampanye, Anies meyakini bahwa Aceh selalu konsisten di pihak perubahan.

“Perlu saya sampaikan, masyarakat Aceh konsisten di pihak perubahan, di 2019 memilih perubahan, 2019 solid milih perubahan. Karena itu saya yakin, 2024 juga akan memilih perubahan. Memang namanya bisa berbeda, tapi orang Aceh tidak berbeda dan saya yakin dengan pilihan masyarakat Aceh yang cerdas dan tidak bisa untuk dikelabui,” ujar Anies.

Anies pun bersyukur acara bersama rakyat Aceh berlangsung dengan sangat baik.

Baca Juga: Prabowo Ingatkan untuk Waspada di Hari Pencoblosan dan Ajak Warga Subang Berbondong-bondong ke TPS

“Antusiasme yang tinggi, padahal kalau lihat jam ini tepat pukul 12.00 siang. Dengan sinar matahari yang terik, tidak membuat massa meninggalkan lokasi, bahkan menunjukkan antusiasme. Ini menunjukkan, menandakan bahwa masyarakat Aceh menyambut pesan-pesan perubahan,” kata dia.

Anies menyampaikan bahwa rakyat Indonesia hari ini merasakan beban biaya hidup yang tinggi, lapangan kerja yang sulit.

“Khusus di Aceh, tempat dengan kekayaan alam yang luar biasa, dengan dana otonomi khusus (otsus) yang besar, tetapi justru provinsinya termasuk provinsi dengan angka kemiskinan yang tinggi di Pulau Sumatera,” kata dia.

“Kami berencana mengoreksi itu semua. Kebutuhan pokok yang terjangkau, lalu investasi meningkatkan yang berorientasi pada padat karya, bukan investasi yang padat modal saja, sehingga lebih banyak lapangan pekerjaan tersedia,” tegas Anies.

Baca Juga: Prabowo Pastikan Bakal Teruskan Program Jokowi dan Penuhi Gizi Anak-anak

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI