Suara.com - Artis sekaligus caleg partai Nasdem, Nafa Urbach mengaku dirinya mendukung Anies Baswedan dalam pilpres tahun 2024 ini. Namun, ia pun juga mengungkap akan mendukung Ganjar jika Anies gagal dalam putaran pertama pilpres. Hal ini pun mendapat banyak sorotan lantaran Nafa notabene masih dalam naungan Partai Nasdem.
Pernyataan Nafa ini pun diungkapnya dalam wawancara bersama Najwa Shihab bersama caleg artis lainnya, yaitu Melly Goeslaw, Denny Cagur, dan Uya Kuya. Uya pun secara blak - blakan bertanya soal pilihan politik Nafa.
"Kalau Anies Baswedan tidak masuk putaran kedua, kamu lebih pilih Prabowo atau Ganjar?" tanya Uya Kuya kepada Nafa.
Nafa pun tegas menjawab pilihannya. "Andaikata Anies Baswedan tidak masuk ke putaran kedua pilpres, Saya pilih Ganjar atau pilih Prabowo? Saya pilih Ganjar," tegas mantan istri Zack Lee ini.
Baca Juga: Perjalanan Spiritual Nafa Urbach: Pindah Lagi ke Kristen, Kini Jadi Sorotan Gegara Pilpres
Sikap Nafa Urbach pun disoroti lantaran ia pernah mempunyai isu soal agama.
Lalu, seperti apa sosok Nafa Urbach? Simak inilah profil dan agama Nafa selengkapnya.
Profil Nafa Urbach
Wanita bernama lengkap Nafa Indria Urbach ini lahir di Magelang, 15 Juni 1980 memulai karirnya di dunia entertainment tahun 1990 saat dirinya didaulat sebagai vokalis bank Kid Rock. Saa itu, usianya masih 10 tahun dan eksis sebagai penyanyi slow rock hingga usianya 14 tahun.
Ia pun memulai debut aktingnya saat ia memerankan karakter Utari dalam sinetron Bidadari yang Terluka yang tayang pada tahun 1997. Dalam proyek sinetron tersebut, Nafa bertemu dengan Primus Yustisio dan menjalin kasih dengan Primus hingga tahun 2001 sebelum akhirnya percintaan keduanya kandas.
Selain menjalani karirnya sebagai aktris, Nafa pun juga aktif merilis singel hingga album lagu lagunya.
Di tahun 2007, Nafa pun menikah dengan aktor Zack Lee. Dari pernikahannya bersama Zack Lee, Nafa pun dikaruniai putri semata wayangnya bernama Mikhaela Lee Juwono yang lahir pada tanggal 8 Februari 2011.
Namun lagi-lagi, rumahtangga Nafa akhirnya kandas pada tahun 2017 setelah resmi bercerai dengan Zack Lee.
Sejak saat itu, Nafa pun sempat vakum dari dunia hiburan. Ia pun memutuskan untuk terjun ke dunia politik pada tahun 2019.
Nafa sendiri terlahir dari keluarga beragama Kristen. Namun saat dirinya menjalin kasih dengam Primus, Nafa pun memutuskan untuk memeluk agama Islam. Sayangnya, kisah cinta keduanya kandas pada tahun 2001.
Sejak saat itu, Nafa pun mulai kembali mempelajari soal agama Kristen. Perjalanan dramatis spiritual pun sempat dialami Nafa saat dirinya sakit-sakitan pasca putus dari Primus.
Ia pun memutuskan kembali memeluk agama Kristen pada tahun 2003 usai dirinya mengaku terketuk untuk belajar dengan pendeta panutannya.
Kontributor : Dea Nabila