Lebih lanjut, Tamsil menambahkan, kekuatan AMIN untuk basis NU sejauh ini masih tergolong kuat. Hal tersebut dibuktikan dari hasil survei internal yang dilakukan sejauh ini.
![Kontingen Porseno NU 2023 dari sejumlah daerahtiba di Asrama Haji Donohudan, Boyolali. [Dok]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2023/01/16/82853-nahdlatul-ulama.jpg)
"Hasil survei kami NU itu khususnya di luar Kawa itu 100 persen ke AMIN ke Anies, kalau di Jawa masih 50:50, khususnya di Jawa Timur," jelas dia.
Amanat PBNU
Sebelumnya diberitakan, Rais Syuriyah PCNU Kota Semarang, KH Hanief Ismail membeberkan amanat dari PBNU yang disampaikan beberapa waktu lalu di Magelang, Jawa Tengah terkait Pilpres 2024.
Di mana amanat itu menyatakan petunjuk PBNU agar Pilpres 2024 berlangsung satu putaran, dan nominasi tinggi untuk adalah paslon nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
"Tanggal 7 Januari yang lalu seluruh Jawa Tengah, pengurus NU, dan DIY, dikumpulkan di Magelang," terang dia.
Kemudian dari PBNU menyampaikan amanatnya, yaitu dalam rangka menyelamatkan bangsa Indonesia dari hal-hal yang tidak baik maka dalam Pilpres yang akan datang menyuruh warga NU Sa'mina wa Athona, memenuhi, menenaati dan mengikuti petunjuk PBNU ketika Pilpres akan datang.
KH Haniefpun mengungkapkan alasan PBNU mengeluarkan amanat tersebut. Alasannya adalah dalam sejumlah survei yang dilakukan lembaga survei, pasangan Prabowo-Gibran selalu paling unggul dibandingkan dua paslon lain baik Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan Ganjar Pranowo-Mahfud.